Kidung Jemaat
Isaiah 40:7
- Kau, Allah, Benteng yang Baka [KJ.330]
1. Kau, Allah, benteng yang baka, suaka yang teguh,
dahulu dan selamanya harapan umatMu.
2. Sejak dahulu takhtaMu pelindung kaum kudus;
dengan kuasa tanganMu Kaubela kami t'rus.
3. Tatkala alam semesta belum Engkau bentuk,
Engkaulah Allah yang baka dan tiada akhirMu.
4. Seribu tahun bagiMu sehari sajalah,
sesingkat jaga malam pun berganti tugasnya.
1 Ptr 3:8
5. Daging dan darah mengejar perkara yang fana;
di arus waktu sebentar lenyap semuanya.
1 Kor 15:50
Mzm 102:26-28
6. Terhanyutlah manusia di zaman yang deras;
sepintas mimpi umurnya yang tiada berbekas.
Mzm 103:15-18
Mzm 144:3-4
Yes 40:6-8
7. Ya Tuhan, kau kekal teguh Pelindung kaum kudus;
kiranya dalam rumahMu umatMu umatMu tinggal t'rus!Play - Mari, Puji Raja Sorga [KJ.288]
(
Praise, My Soul, the King of Heaven
)
1. Mari, puji Raja sorga, persembahan bawalah! DitebusNya
jiwa-raga, maka puji namaNya! Puji Dia, puji Dia,
puji Raja semesta!
2. Puji Yang kekal rahmatNya bagi umat dalam aib,
dulu, kini, selamanya panjang sabar, mahabaik.
Puji Dia, puji Dia, yang setiaNya ajaib!
3. Bagai Bapa yang penyayang, siapa kita Ia tahu;
tangan kasihNya menatang di tengah bahaya maut.
Puji Dia, puji Dia, kasihNya seluas laut!
Yak 5:11
4. Kita bagai bunga saja, layu habis musimnya,
tapi keadaan Raja tak berubah, tak lemah.
Puji Dia, puji Dia, yang kekal kuasaNya!
Yes 40:6-8
Yak 1:10-11
1 Ptr 1:24
5. Sujudlah, hai bala sorga, abdi Allah terdekat;
turut, bintang, bulan, surya, tiap waktu dan tempat.
Puji Dia, puji Dia, Sumber kasih dan berkat!Play - Siang, Malam, Musim, Tahun [KJ.331]
1. Siang, malam, musim, tahun gilir ganti melenyap; bayang-
bayangnya berlalu, tiada satu yang tetap. Hidup kita menjalani
jangka waktu dunia; tak terulang yang terjadi, tinggal tanggung jawabnya.
2. Orang hidup ditinggalkan oleh pendahulunya, kita pun menuju
makam yang fana. Dari bumi kita lahir dan kembali padaNya;
tanpa rahmat yang ilahi, apakah manusia?
Pkh 1:4
Mzm 89:48-49
Kej 3:19
Mzm 103:14
Mzm 144:3-4
3. Sungguh, Allah mengasihi dunia ciptaanNya: dalam PutraNya
sendiri Ia tinggal beserta. Yang percaya kepadaNya, tak binasa
tenggelam, tapi hidup selamanya dalam Dia yang menang.
Yoh 3:16
Mat 1:23
4. Walau zaman menghanyutkan tiap hal di dunia, pengasihanMu,
ya Tuhan, untuk s'lama-lamanya! Di segala perubahan, dalam
duka apapun, dalam Kristus aku aman: kau menjadi Bapaku!
Mzm 90:5-10
Mzm 103:15-18
Yes 40:6-8
5. Bapa, Sumber pengasihan, Bapa dalam t'rang dan g'lap. Bapa
dalam kematian, pun di kubur yang senyap, setiaMu tak berubah,
kasihMu tetap teguh: Bapa, kepadaMu jua kuserahkan diriku.
6. Siang, malam, musim, tahun, biar kamu melenyap; dalam suka
dan dukaku rahmat Allahku tetap! TanganNya menuntun daku
lewat zaman dunia dan akhirnya 'ku selalu tinggal dalam rumahNya.Mzm 31:16
Mzm 23:6
Play
Hymns
Genesis 11:1-32
-
[Gen 11:9] Father Eternal, Ruler Of Creation
Father eternal, Ruler of creation,
Spirit of life, which moved ere form was made;
Through the thick darkness covering every nation,
Light to man’s blindness, O be Thou our aid:
Thy kingdom come, O Lord, Thy will be done.Races and peoples, lo! we stand divided,
And sharing not our griefs, no joy can share;
By wars and tumults love is mocked, derided,
His conquering cross no kingdom wills to bear:
Thy kingdom come, O Lord, Thy will be done.Envious of heart, blind eyed, with tongues confounded,
Nation by nation still goes unforgiven;
In wrath and fear, by jealousies surrounded,
Building proud towers which shall not reach to heaven:
Thy kingdom come, O Lord, Thy will be done.Lust of possession worketh desolations;
There is no meekness in the sons of earth;
Led by no star, the rulers of the nations
Still fail to bring us to the blissful birth.
Thy kingdom come, O Lord, Thy will be done.How shall we love Thee, holy, hidden Being,
If we love not the world which Thou hast made?
O give us brother love for better seeing
Thy world made flesh, and in a manger laid:
Thy kingdom come, O Lord, Thy will be done.Play source: Cyberhymnal