(Note: In "active" or "on" condition, the hymns music will be played automatically when mouse hover on a hymns title)
Kidung Jemaat
Isaiah 9:4
- Bernyanyilah, Puteri Sion [KJ.90]
1. Bernyanyilah, Puteri Sion, hai kota Yerusalem, soraklah!
Gembiralah kamu menyambut yang adil dan jaya, benar,
Terpercaya; lembutlah hatiNya dan murni kasihNya.
Elukanlah Dia yang naik keledai. Demikian sabda nabi.
2. Bernyanyilah, Puteri Sion, hai kota Yerusalem, soraklah!
Susahmu berakhir, Penolongmu hadir: perang dan gaduhnya,
Kereta dan kuda, baik busur, baik panah lenyap selamanya
dan damai sempurna hendak diberi. Demikian sabda nabi.
Mzm 46:10
Mzm 76:4
Yes 2:4
Yes 9:3-4
Mi 4:3-4
3. Bernyanyilah, Puteri Sion, hai kota Yerusalem, sorak lah!
Segala penghuni yang ada di bumi kelak menikmati sejaht'ra abadi;
Semua bersatu mengikut Rajamu yang datang
Menghiburkan hati sedih. Percayalah sabda nabi.Yes 9:6
Yes 11:6-9
Luk 2:14
Play - Dia Nobatkanlah [KJ.226]
(
Crown Him with Many Crowns
)
1. Dia nobatkanlah Sang Raja Penebus;
bahana sorga bergema memuji Dia t'rus.
Hai bangun, jiwaku, bernyanyilah serta,
Memuji Jurus'lamatmu kekal selamanya.
Ef 1:20-22
Flp 2:9-11
Ibr 2:9
Why 17:14
Why 19:12
2. Dia nobatkanlah Pengasih abadi;
di dalam darah lukaNya kasihNya berseri.
Malaikat tercengang melihat dashyatnya
Rahasia Allah terbentang demi manusia.
1 Ptr 1:12
3. Dia nobatkanlah Raja sejahtera,
yang memerintah dunia, perang pun mereda.
Di bumi terdengar pujian mulia kepada
Dia yang besar kekal kuasaNya.
Yes 9:3-6
Mat 28:18
4. Dia nobatkanlah Sang Raja hidupmu;
sang maut dikalahkanNya demi selamatmu.
Muliakan namaNya yang mati dan menang,
Memb'rikan hidup yang kekal menghalau maut kejam.
1 Kor 15:26
2 Tim 1:10
Ibr 2:14-15
Why 1:18
5. Dia nobatkanlah Sang Raja yang baka,
Pencipta alam semesta sempurna dan megah.
Hormati Penebus yang agung mulia;
Sang Anakdomba yang kudus terpuji s'lamanya.Ef 1:20-22
Kol 1:16
Why 5:12
Play - Terbitlah dalam Kegelapan [KJ.107]
1. Terbitlah dalam kegelapan Terang yang mahamulia!
Hai bangsa-bangsa, mari datang, bersama-sama menyembah!
Duka nestapa akan hilang, kuasa dosa menyerah.
Berlalu malam kematian dan fajar hidup merekah.
Yoh 1:9
Yoh 8:12
1 Yoh 2:8
2. Engkau membawa sukacita, ya Tuhan, oleh kuasaMu.
Pekik menang gegap gempita: Kau mengalahkan seteru!
Tongkat penindas sudah patah dan tamat pembudakannya;
Terbakar habislah senjata dan bumi bersejahtera.
Mzm 46:10
Mzm 76:4
Yes 2:4
Mi 4:3-4
Zkh 9:10
3. Seorang anak sudah lahir menghibur isi dunia;
KerajaanNya tak berakhir dan mahaagung namaNya:
"Sang Penasihat yang Ajaib, Allah Perkasa Mulia,
dan Bapa yang Kekal Abadi, Sang Raja Damai s'lamanya!"
4. Ya Raja Damai Mahamulia, beri sejahtera penuh,
supaya bangsa-bangsa dunia bersujud di hadapanMu.
Allah sendiri melakukan rencana keadilanNya
Dan takhta Daud diteguhkan kekal selama-lamanya!Flp 2:9-11
Play
Ezekiel 34:27
- Gembala Baik Bersuling nan Merdu [KJ.415]
1. Gembala baik, bersuling nan merdu, membimbing aku pada
air tenang dan membaringkan aku berteduh di padang rumput
hijau berkenan.
Yes 40:11
Yeh 34
Yoh 10:11
Ibr 13:20
1 Ptr 2:25
2. O, Gembala itu Tuhanku, membuat aku tent'ram hening.
Mengalir dalam sungai kasihku kuasa damai cerlang, bening.
3. Kepada domba haus dan lesu Gembala baik memb'rikan
air segar; ke dalam hati haus dan sendu dib'riNya
air hidup yang benar.
4. O, Gembala itu Tuhanku, membuat aku tent'ram hening.
Mengalir dalam sungai kasihku kuasa damai cerlang, bening.
5. Di jalan maut kelam sekalipun 'ku tidak takut pada seteru,
sebab Gembala adalah Teman dan Jurus'lamat bagi diriku.
6. O, Gembala itu Tuhanku, membuat aku tent'ram hening.
Mengalir dalam sungai kasihku kuasa damai cerlang, bening.Play - Gembalaku Tuhan [KJ.283]
1. Gembalaku Tuhan! DombaNya senang: di rumput yang subur
kenyang 'ku tertidur; dibimbingNya aku ke air tenang.
Mzm 23
Yes 40:11
Yeh 34
Yoh 10:11
Ibr 13:20
1 Ptr 2:25
Yes 49:10
Why 7:17
2. Gembalaku Tuhan! Jiwaku segar: demi harga tinggi namaNya
sendiri dituntunNya aku di jalan yang benar.
3. Gembalaku Tuhan! Gentarku lenyap: kendati ancaman lembah
kekelaman, petunjuk Tuhanku menghibur tetap.
4. Gembalaku Tuhan! Di gurun sepi diriku dijamu dimuka lawanku:
baik roti, baik anggur padaku dib'ri.
5. Gembalaku Tuhan! Kudapat tempat di dalam rumahNya selama-lamanya;
di sana selalu kut'rima berkat.Play - Sang Rajalah Gembalaku [KJ.377]
1. Sang Rajalah gembalaku yang baik dan Penyayang.
Tak kurang aku apapun selama 'ku milikNya.
Yes 40:11
Yeh 34
Yoh 10:11, 14
Ibr 13:20
1 Ptr 2:25
2. Ke sumber air yang tenang, ke padang rumput subur
selalu 'ku dibimbingNya dan jiwaku terhibur.
Yes 49:10
Why 7:17
3. Di kala aku tersesat, olehNya 'ku dicari;
di dalam kasih dan rahmat dibawa 'ku kembali.
Mzm 119:176
Mat 18:12-14
Luk 19:10
4. Di bayang maut yang gelap tiada aku takut.
Engkau bersamaku tetap; salibMu yang memandu.
5. Engkau hidangkan bagiku karunia Roh berlimpah;
kudapat dalam kasihMu segala sukacita.
6. Sepanjang jalan hidupku kebaikanMu sertaku;
kekal 'ku mau memujiMu di rumahMu, Tuhanku.Play - Sekawanan yang Esa [KJ.272]
1. Sekawanan yang esa dan Gembala satu jua,
bumi pun sejahtera, bila tiba hari Tuhan.
Bangkit dalam fajarNya: Yesus datang segera!
Yoh 10:16
2. Hai pengawal, tengoklah: masih jauhkah siang hari?
Hari Tuhan merekah; nanti tiada malam lagi!
Bangsa-bangsa, yakinlah: Yesus datang segera!
Yes 21:11-12
3. Tuhan, halaulah gelap, gembalakan kawananMu,
banyak domba tersesat dar Dikau dan UmatMu.
Umat Tuhan, tabahlah: Yesus datang segera!
Mzm 28:9
Yes 40:11
Yeh 34
Mi 7:14
4. Kabut hilang melenyap oleh fajar Hari Tuhan.
Akan Sumber Alhayat orang harus merindukan.
Pagi makin mencerah: Yesus datang segera!
1 Yoh 2:8
Why 7:17
Why 22:17
5. Isi kubur, siaplah bagi Raja Kebangkitan:
Hari KemuliaanNya di atasmu diterbitkan.
Tunggulah panggilanNya: Yesus datang segera!6. Hari Tuhan mulia! Yesus Kristus, Kaulah Surya,
Kau beri sejahtera dan bahagia sempurna.
Maranata, marilah, Yesus datang segera!Mal 4:2
Luk 1:78-79
Yoh 8:12
1 Kor 16:22
Play - Sukacita Hatiku [KJ.398]
1. Sukacita hatiku: aku domba Tuhanku dan selalu
'ku diasuh oleh Yesus, Gembalaku. Ia sayang padaku,
dikenalNya namaku.
Yes 40:11
Yeh 34
Luk 15:3-7
Yoh 10:11
1 Ptr 2:25
Why 7:17
2. Gembalaku, tongkatMu yang menjaga jalanku,
dan terus kuikut Dikau ke tegalan rumput hijau;
di telaga yang tenang aku puas dan tent'ram.
3. Sungguh, aku dombaNya yang kekal bahagia:
nanti 'ku dipanggul pulang arah ke pangkuan Tuhan.
Dalam rumah Bapaku sukacitaku penuh.Play - Tuhan, Kau Gembala Kami [KJ.407]
1. Tuhan, Kau Gembala kami, tuntun kami dombaMu;
b'rilah kami menikmati hikmat pengorbananMu.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, kami ini milikMu,
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, kami ini milikMu.
Mzm 23:1
Yes 40:11
Yeh 34
Yoh 10:11
Ibr 13:20
1 Ptr 2:25
Why 7:17
2. Kau Pengawal yang setia, Kawan hidup terdekat.
Jauhkan kami dari dosa, panggil pulang yang sesat.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, kami mohon b'ri berkat.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, kami mohon, b'ri berkat.
Mat 18:12-14
Luk 19:10
3. JanjiMu, Kaut'rima kami, walau hina bercela;
yang berdosa Kausucikan, Kaubebaskan yang lemah.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, kini kami berserah.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, kini kami berserah.
4. KehendakMu kami cari, ingin turut maksudMu.
Tuhan, isi hati kami dengan kasihMu penuh.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, tak terhingga kasihMu.
Tuhan Yesus, Jurus'lamat, tak terhingga kasihMu.Ef 5:17
Kol 1:9
Play - Tuhankulah Gembalaku [KJ.285]
1. Tuhankulah Gembalaku; oleh Nya 'ku tent'ram di padang
hijau yang segar, di pinggir air tenang.
Mzm 23
Yes 40:11
Yeh 34
Yoh 10:11
Ibr 13:20
1 Ptr 2:25
Yes 49:10
Why 7:17
2. Jiwaku disegarkanNya dan kar'na namaNya ditunjukkanNya
jalanku yang lurus dan baka.
3. Tak usah takut hatiku di jurang maut gelap; Engkau sertaku,
tongkatMu menghiburku tetap.
4. Engkau beri hidanganku di muka lawanku; Engkau urapi
diriku dan cawanku penuh!
5. KebajikanMu Kauberi seumur hidupku; kelak 'ku tinggal
s'lamanya di rumah Allahku.Play