Kidung Jemaat
Matthew 5:10
- Agungkan Kuasa NamaNya [KJ.222a]
1. Agungkan kuasa namaNya; malaikat bersujud!
Nobatkan Raja mulia dan puji Tuhanmu!
Nobatkan Raja mulia dan puji Yesus, Tuhanmu!
1 Tim 3:16
Ibr 1:6
Why 19:16
2. Hai bintang-bintang fajar t'rang, bersoraklah terus!
Agungkan Dia yang menang dan puji Tuhanmu!
Agungkan Dia yang menang dan puji Yesus, Tuhanmu!
Ayb 38:7
3. Kaum Israel pilihanNya, dosamu ditebus!
Mesiasmu terimalah dan puji Tuhanmu!
Mesiasmu terimalah dan puji Yesus, Tuhanmu!
Yes 40:1-2
4. Jemaat yang tak melupakan derita Penebus,
b'ri hormat di hadiratNya dan pujian Tuhanmu!
B'ri hormat di hadiratNya dan puji Yesus, Tuhanmu!
1 Kor 11:26
5. Yang mati kar'na namaNya, hai martir yang kudus,
di dalam salib bermegah dan puji Tuhanmu!
Di dalam salib bermegah dan puji Yesus, Tuhanmu!
Mat 24:9
Rm 8:36
Why 6:9
Why 18:24
Gal 6:14
6. Hai waris KerajaanNya, agungkan Putra Daud!
Allahmu permuliakanlah dan puji Tuhanmu!
Allahmu permuliakanlah dan puji Yesus, Tuhanmu!
Mat 5:3, 10
Yak 2:5
7. Hai bangsa-bangsa dunia, sekarang bertelut;
akui KerajaanNya dan puji Tuhanmu!
Akui KerajaanNya dan puji Yesus, Tuhanmu!
Flp 2:9-11
8. Kiranya kita k'lak serta di sana bersujud.
Hai ikut, alam semesta, dan puji Tuhanmu!
Hai ikut, alam semesta, dan puji Yesus, Tuhanmu!Why 5:13
- Agungkan Kuasa NamaNya [KJ.222b]
1. Agungkan kuasa namaNya; malaikat bersujud!
Nobatkan Raja mulia dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!
2. Hai bintang-bintang fajar t'rang, bersoraklah terus!
Agungkan Dia yang menang dan puji, puji, puji, Yesus, Tuhanmu!
3. Kaum Israel pilihanNya, dosamu ditebus!
Mesiasmu terimalah dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!
4. Jemaat yang tak melupakan derita Penebus,
b'ri hormat di hadiratNya dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!
5. Yang mati kar'na namaNya, hai martir yang kudus,
di dalam salib bermegah dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!
6. Hai waris KerajaanNya, agungkan Putra Daud!
Allahmulah permuliakanlah dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!7. Hai bangsa-bangsa dunia, sekarang bertelut;
akui KerajaanNya dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu!
8. Kiranya kita k'lak serta di sana bersujud.
Hai ikut, alam semesta, dan puji, puji, puji Yesus, Tuhanmu! - AllahMu Benteng Yang Teguh [KJ.250a]
1. Allahmu benteng yang teguh, perisai dan senjata;
betapa pun sengsaramu, pertolonganNya nyata!
Si jahat yang geram berniat 'kan menang;
Ngeri kuasanya dan tipu dayanya di bumi tak bertara.
Mzm 18
Mzm 46
Mzm 144:1-2
1 Ptr 5:8-11
Luk 10:18
Yoh 12:31
Ibr 2:14-15
1 Ptr 5:8
Why 13
2. Dengan tenaga yang fana niscaya kita kalah.
Pahlawan kita Dialah yang diurapi Allah.
Siapa namaNya? Sang Kristus mulia, Tuhan Yang Esa,
Panglima semesta. Niscaya Ia jaya!Yoh 16:33
Mzm 24:10
Ef 1:20-22
Kol 2:15
Why 17:14
3. Penuhpun setan dunia yang mau menumpas kita,
jangan gentar melihatnya; iman tak sia-sia!
Penghulu kuasa g'lap, meskipun menyergap,
Mustahil 'kan menang; kuasanya ditebang dengan sepatah kata.
4. FirmanNya pertahankan t'rus dan puji hanya Dia!
Dengan kuasa Roh Kudus Ia di pihak kita.
Kendati hidupmu diambil seteru,
Pun harta dan benda, akhirnya kitalah yang punya Kerajaan!Mzm 118:6
Rm 8:31
Mat 5:3, 10
Ibr 12:28
Yak 2:5
- AllahMu Benteng Yang Teguh [KJ.250b]
1. Allahmu benteng yang teguh, perisai dan senjata;
betapa pun sengsaramu, pertolonganNya nyata!
Si jahat yang geram berniat 'kan menang;
Ngeri kuasanya dan tipu dayanya di bumi tak bertara.
2. Dengan tenaga yang fana niscaya kita kalah.
Pahlawan kita Dialah yang diurapi Allah.
Siapa namaNya? Sang Kristus mulia, Tuhan Yang Esa,
Panglima semesta. Niscaya Ia jaya!
3. Penuhpun setan dunia yang mau menumpas kita,
jangan gentar melihatnya; iman tak sia-sia!
Penghulu kuasa g'lap, meskipun menyergap,
Mustahil 'kan menang; kuasanya ditebang dengan sepatah kata.
4. FirmanNya pertahankan t'rus dan puji hanya Dia!
Dengan kuasa Roh Kudus Ia di pihak kita.
Kendati hidupmu diambil seteru,
Pun harta dan benda, akhirnya kitalah yang punya Kerajaan! - Dalam Dana Penuh Kerusuhan [KJ.260]
1. Dalam dunia penuh kerusuhan, ditengah kemelut permusuhan
datanglah KerajaanMu; di Gereja yang harus bersatu, agar nyata
manusia baru, datanglah KerajaanMu!
Yoh 17:21-23
Ef 4:24
Kol 3:10-11
2. Datanglah, datanglah, datanglah KerajaanMu!
3. Memerangi gelap kemiskinan, menyinarkan terang keadilan
datanglah KerajaanMu; di lautan, di gunung, di ladang
dan di badai, di pasar, di jalan datanglah KerajaanMu!
Luk 3:10-14
4. Datanglah, datanglah, datanglah KerajaanMu!
5. Dalam hati dan mulut dan tangan dengan kasih, dengan
kebenaran datanglah KerajaanMu; kar'na Kaulah empunya semua,
demi Kristus umatMu berdoa: datanglah KerajaanMu!
Mat 5:3-10
Mat 6:13
6. Datanglah, datanglah, datanglah KerajaanMu! Play - Hai Waris Kerajaan [KJ.88]
1. Hai waris Kerajaan, Rajamu sambutlah!
Siapkan kedatangan Penghibur dunia!
Dan tampil ke depan, nyanyikan Hosiana;
Berharaplah padaNya, penuh dengan iman!
Yes 60:1-3
Mat 5:3, 10
Kol 1:12
Yak 2:5
2. Hai insan yang berduka, Rajamu t'lah dekat:
Pelindung kaum penat. Besarkan hatimu
Dengan penghiburanNya:
Firman dan SakramenNya membuatmu teguh!
Yes 35:3-4
3. Hai kamu yang merana, Rajamu tak lemah.
Tengadahlah: di sana bersinar bintangNya!
Di dalam kemelut kasihNya tak berkurang
Dan sungguh menghiburkan melawan kuasa maut.
4. Hai mari, fakir miskin, Rajamu tak lelah
merawat yang merintih, mengangkat yang rendah.
Kembang dan burung pun dib'riNya sandang-pangan:
Seluruh Kerajaan kekal warisanmu.
Mzm 113:7-8
Mat 6:25, 34
Mat 5:3, 10
5. Hai umat yang sengsara, Rajamu tidak jauh:
keluh-kesah dan lara niscaya Ia tahu.
Lenyap selamanya cemas dan dukacita:
Ternyata Allah kita mengingat anakNya.
Yes 25:8
Why 7:17
Why 21:4
6. Hai, bangunlah, saudara, Rajamu songsonglah,
yang datang berkendara lembut dan mulia!
Arahkan langkahmu menyambut Jurus'lamat
Yang mau menaruh rahmat selaku Penebus.
Zkh 9:9
Mat 21:5
7. Ya Yesus, Raja agung, Kaub'rikan diriMu;
cela dan aib Kautanggung dan dosa Kautebus.
Seluruh umatMu menyanyi Hosiana
Dan sampai selamanya padaMu bersyukur.Gal 2:20
Ibr 12:2
Mrk 11:8-10
Play - Muliakan Allah Bapa [KJ.242]
1. Muliakanlah Allah Bapa, muliakan Putr'aNya, muliakan
Roh Penghibur, Ketiganya Yang Esa! Haleluya, puji Dia
Kini dan selamanya!
Why 5:13
1 Yoh 5:7
2. Muliakan Raja Kasih yang menjadi Penebus,
yang membuat kita waris KerajaanNya terus.
Haleluya, puji Dia, Anakdomba yang kudus!
Mat 5:3, 10
Kol 1:12
Yak 2:5
Why 5:9, 11
3. Muliakan Raja sorga, Raja G'reja yang esa,
Raja bangsa-bangsa dunia; langit-bumi nyanyilah!
Haleluya, puji Dia, Raja Mahamulia!
Ef 1:20-23
Why 17:14
4. Kemuliaan selamanya dalam sorga bergema.
Hormat dan syukur dan kuasa diberi ciptaanNya.
Haleluya, puji Dia, Raja agung semesta!Mzm 103:20-22
Mzm 148
Why 4:8-11
Play - Yerusalem, Mulia dan Kudus [KJ.261]
1. Yerusalem, mulia dan kudus, rinduan hatiku!
'Ku tergerak hendak terbang terus ke puncak bukitmu,
diatas hutan rimba dan gunung dan lembah,
supaya aku tiba di negeri baka.
Mzm 48
Mzm 87
Mzm 122
Ibr 11:10
Why 3:12
Why 21:2, 9-11
2. Bila kelak bersinar cahyamu, o hari cemerlang,
waktunyalah kus'rahkan nyawaku gembira dan senang
ke dalam tangan Bapa yang t'lah memilihnya dan
kuperoleh s'lamat di Sion s'lamanya.
Mzm 31:6
3. Kota emas, gerbangmu bukalah, terima salamku!
Di dunia alangkah lamanya 'ku rindu padamu,
Tatkala aku susah di alam yang fana dan
kudambakan sorga pusaka yang baka.
Mat 5:3, 10
4. O lihatlah kumpulan yang kudus, berlaksa banyaknya!
Jumlah besar yang sudah ditebus, pilihan mulia,
Telah diutus Tuhan menyambut diriku
Di saat 'ku berjuang di kancah kemelut.
Why 5:11
Why 7:9
1 Tes 3:13
5. Nabi besar, leluhur mulia, jemaat beriman, yang t'lah
pernah memikul salibnya, disiksa, ditekan, sekarang
aku lihat berwajah yang cerah di cahya yang gemilang
yang tiada habisnya.
Why 18:20
1 Ptr 2:21
Ibr 11:35-40
Why 7:9-12
6. Wahai Firdaus, nyanyianmu merdu dan warnamu segar,
udaramu dan tamanmu penuh bahagia benar.
Kemuliaan sorga t'lah masuk hatiku dan 'ku menyanyi
Juga menurut lagumu.
Why 21:1-2
7. Madah besar gempita cemerlang di sana menggegap;
gambus, gendang, kecapi dan serdam membuatnya lengkap:
berlaksa-laksa lidah bersuara bergema di dalam gita indah
di sorga s'lamanya.Why 4:8-11
Why 5:9-14
Why 7:9-12
Why 14:2-3
Why 15:2-4
Why 19:1-8
Play
John 10:1
- Lihatlah Kayu Salib [KJ.180]
1. Lihatlah kayu salib,
tempat Yesus yang tergantung menebus dunia.
Mrk 15:22-26
2. Lihatlah kayu salib,
tempat Yesus melaksanakan perintah Bapa.
3. Lihatlah kayu salib,
tempat Sumber kes'lamatan bagi bangsa-bangsa.
4. Lihatlah kayu salib,
tempat Yesus yang tergantung mengampuni dosa.
Yoh 1:29
5. Lihatlah kayu salib,
tempat Yesus menyerahkan hidup bagi kita.
Yoh 10:1
Yoh 15:13
6. Lihatlah kayu salib,
tanda cinta Putra Allah bagi manusia.
7. Lihatlah kayu salib,
tanda cinta Allah Bapa bagi ciptaanNya.
Yoh 3:16
8. Lihatlah kayu salib
yang menjadi tanda cinta dalam hidup kita.Play
John 4:14-16
- Dengarlah Kata Yesus [KJ.153]
1. Dengarlah kata Yesus, "Akulah Roti hidup.
Barangsiapa datang kepadaKu tidak akan lapar lagi."
Yoh 6:32-58
2. Dengarlah kata Yesus, "Kuberikan air hidup.
Barang-siapa datang kepadaKu tidak akan haus lagi."Yoh 4:14
Yoh 7:37
Play - Yang Mahakasih [KJ.381]
1. Yang Mahakasih ya itu Allah; Allah Pengasih pun bagiku.
Yoh 3:16
1 Yoh 4:8, 16
2. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
3. Walau dirantai oleh dosaku, walau dirantai tak terlepas,
Rm 6:15-23
4. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
5. Walaupun maut upah dosaku, walaupun maut mengancamku,
Rm 6:23
6. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
7. Allah mengutus Yesus, Tuhanku; Allah mengutus Sang Penebus.
Kis 3:26
1 Yoh 4:9
8. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
9. Yesuslah Kurban Tebusan dosa; Yesuslah Kurban pun bagiku.
Ibr 9:11-14
1 Ptr 1:18-19
10. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
11. Sabda dan RohNya penuh anug'rah; Sabda dan RohNya mengundangku.
12. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
13. Sabda kasihNya penawar haus; Sabda KasihNya air hidupku.
Yoh 4:10-14
Yoh 7:37-38
Why 7:17
Why 21:6
Why 22:17
14. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
15. Kasih sorgawi sumber selamat; Kasih sorgawi penghiburku.
16. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
17. O Kasih Allah, pelipur lara; o Kasih Allah, bahagiaku!
18. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
19. Hati dan jiwa bersukacita; hati dan jiwa sejahtera.
Flp 4:4, 7
20. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
21. Akulah waris suka sorgawi; akulah waris tempat kekal.
Rm 8:17
Yak 2:5
22. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku.
23. Engkau kupuji kasih abadi; Engkau kupuji selamanya.
24. Aku selamatlah oleh kasihNya, oleh kasihNya kepadaku. Play
Hymns
John 3:13
-
[Joh 3:13] We May Not Climb The Heavenly Steeps
We may not climb the heavenly steeps
To bring the Lord Christ down;
In vain we search the lowest deeps,
For Him no depths can drown.But warm, sweet, tender, even yet
A present help is He;
And faith has still its Olivet,
And love its Galilee.The healing of the seamless dress
Is by our beds of pain;
We touch Him in life’s throng and press,
And we are whole again.Through Him the first fond prayers are said
Our lips of childhood frame;
The last low whispers of our dead
Are burdened with His Name.O Lord and Master of us all,
Whate’er our name or sign,
We own Thy sway, we hear Thy call,
We test our lives by Thine!Play source: Cyberhymnal
John 4:14-16
-
[Joh 4:14] Blest Jesus, Source Of Grace Divine
Blest Jesus, source of grace divine,
What soul-refreshing streams are Thine,
O bring these healing waters nigh,
Or we must droop, and fall, and die.No traveler through desert lands,
’Midst scorching suns and burning sands,
More needs the current to obtain,
Or to enjoy refreshing rain.Our longing souls aloud would sing,
Spring up, celestial fountain, spring;
To an abundant river flow,
And cheer this thirsty land below.May this blest river near my side
Through all the desert gently glide;
Then in Immanuel’s land above,
Spread to a sea of joy and love.Play source: Cyberhymnal -
[Joh 4:14] What, Never Thirst Again?
There flows from Calvary a stream
For every sinner’s pain,
And he that drinketh, Jesus said,
Shall never thirst again.Refrain
What! never thirst again?
No, never thirst again;
What! never thirst again?
No, never thirst again,
For he that drinketh, Jesus said,
Shall never, never thirst again.Earth’s fountains fair but mock our souls,
Like desert phantoms lure,
And they that drink, the fainter grow,
The keener thirst endure.Refrain
This stream from Calvary still flows,
To bless and cleanse and heal,
And he that drinketh, Jesus said,
New life and rest shall feel.Refrain
Oh, blessèd stream of pure delight!
Oh, balm for every pain!
To thee I haste, for Jesus said,
I’ll never thirst again.Refrain
Play source: Cyberhymnal