(Note: In "active" or "on" condition, the hymns music will be played automatically when mouse hover on a hymns title)
Kidung Jemaat
Ephesians 2:1-5
- 'Ku Diberi Belas Kasihan [KJ.39]
1. 'Ku diberi belas kasihan, walau tak layak hatiku;
tadi 'ku angkuh, kini heran: Tuhan, besarlah rahmatMu!
Kidung imanku bergema: rahmatMu sungguh mulia,
Kidung imanku bergema: rahmatMu sungguh mulia!
Mzm 32:1
Mzm 130:3-4
Ef 2:4-9
2. Walau 'ku patut dihukumkan, Kaulah penuh anugerah:
darah PutraMu dicurahkan membasuh dosa dan cela.
Di manakah selamatku? Hanyalah dalam rahmatMu,
Di manakah selamatku? Hanyalah dalam rahmatMu.
Ibr 9:11-14
1 Yoh 1:7
3. Ini tetap pengakuanku, jikalau orang ingin tahu:
hanya berkat pengasihanMu rukunlah aku dan Engkau.
'Ku merendahkan diriku dan kuagungkan rahmatMu,
'ku merendahkan diriku dan kuagungkan rahmatMu.
4. Jangan seseorang pun di dunia merampas harta hatiku:
dasar percaya yang 'ku punya dan alas doa yang teguh;
hidup dan mati 'ku tent'ram: rahmatMu, Tuhan, kugenggam,
hidup dan mati 'ku tent'ram: rahmatMu, Tuhan, kugenggam!
Rm 14:8
5. Ya Tuhan, jangan ambil rahmat yang Kauberi kepadaku,
kar'na dengannya aku s'lamat sampai ke dalam rumahMu:
di sana kumuliakanlah rahmatMu s'lama-lamanya,
di sana kumuliakan rahmatMu s'lama-lamanya!Mzm 23:6
Play - Ajaib Benar Anugerah [KJ.40]
(
Amazing Grace
)
1. Ajaib benar anugerah pembaru hidupku!
'Ku hilang, buta, bercela; olehnya 'ku sembuh.
Ef 2:4-9
Mat 11:5
Yoh 9:25
Why 3:17
2. Ketika insaf, 'ku cemas, sekarang 'ku lega!
Syukur, bebanku t'lah lepas berkat anugerah!
Yoh 16:8
Mat 11:28
3. Di jurang yang penuh jerat terancam jiwaku;
anug'rah kupegang erat dan aman pulangku.
Mzm 23:4
Mzm 116:3-9
4. Kudapat janji yang teguh, kuharap sabdaNya
dan Tuhanlah perisaiku tetap selamanya.
Rm 4:20-21
Ibr 6:11-12
Ibr 10:22-23
5. Kendati nanti ragaku terkubur dan lenyap,
padanya aku berteduh bahagia tetap.
Mzm 73:26
6. Meski selaksa tahun lenyap di sorga mulia,
rasanya baru sekejap memuji namaNya!Play - Di Luar Tembok Negeri [KJ.176]
(
There Is a Green Hill Far Away
)
1. Di luar tembok negeri, di bukit Golgota,
tergantung Yesus disalib demi manusia.
Mrk 15:22-24
Ibr 13:12
2. Betapa agung kasihNya! 'Ku patut menyembah.
Dengan percaya dan teguh 'ku ikut jalanNya.
3. Betapa nista dan pedih sengsara Tuhanku,
Namun 'ku yakin, matiNya demi selamatku.
Ef 2:1-10
4. Betapa agung kasihNya! 'Ku patut menyembah.
Dengan percaya dan teguh 'ku ikut jalanNya.
5. Percikan darah mulia menghapus dosaku,
sehingga rumah BapaNya terbuka bagiku.
Ibr 9:11-14
Ibr 12:24
Luk 15:20
6. Betapa agung kasihNya! 'Ku patut menyembah.
Dengan percaya dan teguh 'ku ikut jalanNya.
7. Hanyalah Yesus Penebus, tiada gantiNya,
yang dapat menghantarkanku ke sorga yang baka.
8. Betapa agung kasihNya! 'Ku patut menyembah.
Dengan percaya dan teguh 'ku ikut jalanNya.Play - Golgota, Tempat Tuhanku Disalib [KJ.177]
1. Golgota, tempat Tuhanku disalib dan dicela,
agar dunia damai pula dengan Allah, Khaliknya.
Dari sanalah mengalir sungai kasih kurnia
Bagi orang berdosa, yang memandang Golgota.
Mrk 15:22-24
2 Kor 5:18-19
1 Yoh 2:2
Yeh 47:1-12
2. O samud'ra kasih Allah: bagi isis dunia
diberiNya Putra Tunggal, agar kita s'lamatlah!
Yesus, Jalan, Kebenaran, Sumber Hidup yang baka,
t'lah berkurban bagi kita pada salib Golgota.
Yoh 3:16
Yoh 14:6
3. Mari kita muliakan cinta kasih Penebus:
dosa kita Dia hapus dengan darah yang kudus.
Ia taat sampai mati pada salib Golgota.
Kita hidup oleh Dia: Puji Tuhan s'lamanya!Ibr 9:11-14
Flp 2:8
Ef 2:1-10
1 Ptr 2:22-24
Play - Jika padaku Ditanyakan [KJ.432]
1. Jika padaku ditanyakan apa akan kub'ritakan pada dunia
yang penuh penderitaan, 'kan kusampaikan kabar baik pada
orang-orang miskin, pembebasan bagi orang yang ditawan;
yang buta dapat penglihatan, yang tertindas dibebaskan;
sungguh tahun rahmat sudah tiba. K'rajaan Allah penuh
kurnia itu berita bagi isi dunia.
Mat 5:14-16
Yes 61:1-2
Luk 4:17-19
2. Jika padaku ditanyakan apa akan kusampaikan pada dunia
yang penuh dengan cobaan, aku bersaksi dengan kata, tapi
juga dengan karya menyampaikan kasih Allah yang sejati.
T'lah tersedia bagi kita pengampunan dan anug'rah,
kes'lamatan dalam Kristus, PuteraNya. K'rajaan Allah
penuh kurnia itu berita bagi isi dunia.Kis 4:32-35
Kol 3:17
2 Tes 2:17
Tit 2:7
Yak 1:22-25
Yak 2:14-17
Ef 2:4-10
Play - Mungkinkah Aku pun Serta [KJ.31b]
1. Mungkinkah aku pun serta tertolong oleh darahNya?
Akulah pangkal siksaNya, yang menyebabkan matiNya.
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku!
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku!
Rm 7:24-25
Mrk 15:15
Flp 2:6-8
2. Para malak sekalipun tiada dapat mengerti
apa sebabnya Yang Kudus menanggung siksa yang keji.
KasihNyalah alasannya menanggung dosa dunia.
1 Ptr 1:12
1 Yoh 4:9-10
3. DitinggalkanNya takhtaNya dan masuk kedunia yang cemar;
ditinggalkanNya kuasaNya, terdorong kasih yang besar
dan aku pun tertolonglah terpilih jadi milikNya.
Ef 2:4-5
Yes 43:1
Rm 14:8
4. Jiwaku lama menjerit, dipasung dosa yang seram.
SuryaMu bagiku terbit; penjaraku pun benderang.
Terbukalah pasunganku ; 'ku bangkit dan mengikutMu.
Rm 6:12-23
Rm 7:13-26
Yes 42:7
5. Di dalam Yesus Penebus hukuman dosa hilanglah.
Kudapat hidup yang kudus, jubahku kebenaranNya;
'ku mendekat ke takhtaMu hendak terima tajukku.Yes 53:5
Why 7:14
1 Ptr 5:4
- Mungkinkah Aku pun Serta [KJ.31a]
1. Mungkinkah aku pun serta tertolong oleh darahNya?
Akulah pangkal siksaNya, yang menyebabkan matiNya.
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku!
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku! - Penebusku Disalib [KJ.175]
1. Penebusku disalib dalam nista dan sengsara.
Putra Allah, hilangkah kuasaMu dan kemuliaanMu?
Yes 53:3-7
Mrk 15:22-26
2. Penebusku disalib menghapuskan hukumanku,
agar aku diberi anugerah, hidup oleh matiNya.
Rm 5:6-10
2 Tim 1:10
1 Ptr 2:22-24
3. Penebusku disalib. Biar aku pun setia bagi Dia!
Oleh kematianNya aku dibangkitkanNya.
Ef 2:1-10
4. Penebusku disalib. Apa pantas 'ku mengaduh
disusahku? Dibandingkan salibNya, pikulanku ringanlah.
5. Penebusku disalib. Hidup-matiku, ya Tuhan,
kuserahkan: dalam suka-dukaku 'ku tetap bersamaMu!Rm 14:8
Play - Pujian Malam Kunyanyikan [KJ.326]
1. Pujian malam kunyanyikan; syukur, ya Tuhan, padaMu.
Meskipun sinar surya hilang, Engkau tetap cahayaku.
Tiada sayang ibu-bapak yang menandingi sayangMu:
Tak putus 'ku Kau pelihara, Kau Sumber rahmat bagiku.
Mat 7:11
2. Dengan setia Kau menjaga, mengasuh dan membimbingku.
Engkau sertaku tiap saat, pun dalam susah dan keluh.
Sekarang tiba malam hari; tubuhku melepas lelah. Telah
Kautolong dari pagi: syukurku, Tuhan t'rimalah!
Mzm 121
3. Anug'rah yang Engkau berikan tak beralaskan jasaku:
jikalau dosaku Kauingat 'ku layak t'rima murkaMu.
Syukur, di dalam darah Kristus pengampunanMu
Tertera dan oleh pendamaian itu Kaubuat hatiku lega.
Mzm 130:3
Rm 3:23-25
Ef 2:3-10
4. Ya Tuhan, malam ini juga padaMu aku berserah.
Semoga 'ku bernyanyi pula ketika fajar merekah.
Dan bila Kau memanggil aku selagi aku terlelap,
Kiranya di depan takhtaMu sejahteraMu kukecap.
Mzm 5:4
Mzm 59:17
Mzm 92:3
5. Kutahu siapa 'ku percaya, baik siang atau malam pun:
Kau Gunung Batu kes'lamatan, landasan pengharapanku!
Sesudah hariku berakhir dan aku tamat berlelah, 'kan
Kusyukuri hari-hari yang t'lah kaub'ri di dunia.2 Kor 1:20-22
2 Tim 1:12
Mzm 62:3, 7
Mzm 95:1
Play
Colossians 2:13
- Sungguh Lembut Tuhan Yesus Memanggil [KJ.353]
1. Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil, memanggil aku dan kau.
Lihatlah Dia prihatin menunggu aku dan kau.
2. "Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!" Sungguh
lembut Tuhan Yesus memanggil, "Kau yang sesat, marilah!"
3. Janganlah ragu, Tuhanmu mengajak, mengajak aku dan kau;
Janganlah enggan menerima kasihNya terhadap aku dan kau.
4. "Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!" Sungguh
lembut Tuhan Yesus memanggil, "Kau yang sesat, marilah!"
5. Waktu serta kesempatan berlalu yang dib'ri aku dan kau;
nanti gelap kematian membayang mengancam aku dan kau.
6. "Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!" Sungguh
lembut Tuhan Yesus memanggil, "Kau yang sesat, marilah!"
7. Yesus berjanji memb'rikan kasihNya kepada aku dan kau.
Ia mengampuni orang berdosa seperti aku dan kau.
Mrk 2:5, 10
Kol 2:13
8. "Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!" Sungguh
lembut Tuhan Yesus memanggil, "Kau yang sesat, marilah!"Play - T'lah Kutemukan Dasar Kuat [KJ.38]
1. T'lah kutemukan dasar kuat, tempat berpaut jangkarku.
Kekal, ya Bapa, Kau membuat PutraMu dasar yang teguh:
Biarpun dunia lenyap, pegangan hidupku tetap!
Ibr 6:19
1 Kor 3:11
Ibr 1:11
2. Itulah rahmat yang abadi, yang melampaui akalku:
Tuhan, Kaurangkul dalam kasih pedosa yang menjauhiMu!
HatiMu iba tergerak mencari aku yang sesat.
Ef 3:18-19
Luk 15:3-7
Luk 15:11-20
Luk 19:10
3. Tak Kaubiarkan ciptaanMu terkapar dalam dosanya;
telah Kauutus PuteraMu menyelamatkan dunia
da pintu hati Kauketuk, agar terbuka bagiMu.Yoh 3:16
Yoh 17:3
Why 3:20
4. Di dalam maut Tuhan Yesus dosaku sudah terbenam :
'ku s'lamat oleh darah Kristus batal hukuman yang seram.
Luka hatiku t'lah sembuh, ya Tuhan, kar'na rahmatMu!
Rm 6:3-4
Kol 2:12-14
Ibr 9:11-14
1 Ptr 1:18-19
5. Inilah dasar andalanku, biarpun apa kutempuh:
ya Tuhan, rahmatMu berlaku sepanjang jalan hidupku!
Sampai kekal kupujilah samud'ra rahmat yang baka!Play - Yesus Hidup dan Menang [KJ.210]
1. Yesus hidup dan menang. Maut, hilanglah sengatmu!
Yang t'lah bangkit dalam t'rang juga membangkitkan daku.
Yesus, kemenanganMu itulah peganganku.
1 Kor 15:54-56
1 Kor 6:14
2 Kor 4:14
Ef 2:6
Kol 2:12-14
Why 1:18
2. Yesus hidup dan menang; mahakuasa atas dunia.
Nanti 'ku bersamaNya hidup dan berkuasa juga.
Janji Allah yang teguh itulah peganganku.Ef 1:20-22
Why 5:10
Why 12:5
3. Yesus hidup dan menang; aku takkan terpisahkan,
bahkan di lembah kelam 'ku beroleh kekuatan.
Yesus kehadiranMu itulah peganganku.
Rm 8:37-39
Mzm 23:4
4. Yesus hidup dan menang mati untuk kehidupan.
Saat ajal menjelang 'ku dib'riNya penghiburan.
Yesus, kebangkitanMu itulah peganganku.Play
Colossians 1:6
- Mari, Bersukacita [KJ.200]
1. Mari bersukacita, terima kabar baik! Habislah dukacita;
terbitlah t'rang ajaib! Yesus yang tersekap di kubur yang gelap
disambut fajar t'rang sebagai Pemenang!
Mrk 15:46
Mrk 16:1-8
Kol 2:15
Why 1:18
2. Ia pun dimakamkan; puaslah seteru. Tiada mereka sangka
t'lah bangkit Penebus! Kumandang jayaNya mengisi dunia
dan panji Pemenang berkibar cemerlang!
Mat 28:18-20
Mrk 16:20
Kis 1:8
Kis 4:33
Kol 1:6, 23
1 Tim 3:16
3. Oleh adegan ini gembira hatiku; tak lagi kutakuti ancaman seteru.
'Ku beriman teguh: Yesus jaminanku.
SalibNya kupegang, niscaya 'ku menang.
Rm 8:37
1 Kor 15:57
1 Yoh 5:4-5
Why 17:14
4. Bagai anggota Kristus, terpaut padaNya, tanpa cemas kuikut
di jalan jayaNya. Di maut yang kelam, betapa pun seram,
Tuhanku beserta dengan kuasaNya!
Rm 6:3-4
Flp 3:10-11
Mzm 23:4
5. Rajaku sudah masuk kemuliaanNya: amanlah tujuanku di jalan dunia!
Jauhlah, hai lawanku! Tuhan di pihakku: Perisai dan Teman;
OlehNya 'ku tent'ram!
Mat 25:31
Mrk 16:19
Mzm 6:9
6. Sampai ke dalam sorga 'ku ikutlah terus; di pintuNya tersurat
amanat Penebus: "Yang tadi berlelah, dapat mahkotanya;
yang mati dalamKu, bahagia penuh!"1 Kor 9:25
2 Tim 4:8
Why 14:13
Play
Hymns
Ephesians 2:1-5
-
[Eph 2:4] The Lord Is Rich And Merciful
The Lord is rich and merciful,
The Lord is very kind;
O come to Him, come now to Him,
With a believing mind!
His comforts, they shall strengthen thee,
Like flowing waters cool;
And He shall for thy spirit be
A fountain ever full.The Lord is glorious and strong
Our God is very high;
O trust in Him, trust now in Him,
And have security;
He shall be to thee like the sea,
And thou shalt surely feel
His wind, that bloweth healthily
Thy sicknesses to heal.The Lord is wonderful and wise,
As all the ages tell;
O learn of Him, learn now of Him,
Then with thee it is well;
And with His light thou shalt be blest,
Therein to work and live;
And He shall be to thee a rest
When evening hours arrive.Play source: Cyberhymnal