Kidung Jemaat
Hebrews 10:5-9
- Yesus, Mesias Israel [KJ.159]
1. Yesus, Mesias Israel, Yesus, Engkau Imanuel;
Yesus, Harapan dunia, Juruselamat Dikaulah!
Mrk 8:29
2. Biarlah kami mengerti bahwa telah Engkau beri
damai sentosa yang penuh hanyalah oleh kurbanMu.
Ibr 10:8-10
3. Petrus mengaku segera: "kaulah Mesias mulia!"
tapi menolak ujarMu bahwa sengsara Kautempuh.
Mrk 8:32-33
4. Memang di mata dunia kurban di salib tercela,
namun kurbanMu, Penebus, hikmat Ilahi yang kudus.
1 Kor 1:18-25
5. Ajari kami kasihMu, juga memikul salibMu,
rela bersaksi tak segan bahwa Engkaulah yang menang!
Mrk 8:34
6. Biar semua mengerti damai kekal yang Kauberi:
Kau Jurus'lamat dunia; Yesus, Kau Raja semesta.Why 19:16
Play
Matthew 3:15
- Ya Tuhan, pada Saat Dibaptiskan [KJ.307]
1. Ya Tuhan, pada saat dibaptiskan, kami terima tanda kasihMu;
air bah pernah membawa kematian, tetapi s'lamat isi baht'ra Nuh.
Kej 7-8
Ibr 11:7
2 Ptr 2:5
2. Firaun yang melawan tujuanMu di Laut Merah sudah tenggelam,
tapi umatMu dapat hidup baru dan bersyukur di pantai seberang.
Kel 14-15
Why 15:2-4
3. Dan Yunus yang menyangkal panggilannya Kau tenggelamkan di gelora laut,
namun firmanMu mengembalikannya menjadi tanda hidup dari maut.
Yun 1-2
Mat 12:40
4. Dan Yesus juga rela dibaptiskan, di sungai Yordan nyata artinya:
ketika itu Dia Kautahbiskan untuk menghapus dosa dunia.
Mat 3:13-17
Yoh 1:29-34
5. Ya Tuhan, pada saat dibaptiskan kami beroleh pengasihanMu:
Kristus t'lah bangkit dari kematian; dalamNya Kaubangkitkan kami pun.Rm 6:34Kol 2:12
Play
John 6:38
- Atas Makananku Ini [KJ.471]
1. Atas makananku ini yang telah Tuhan beri, terima kasih.
Bahkan karena darahMu yang menghapus dosaku, terima kasih.
Tuhan, Kaulah Roti Hidup, Engkaulah yang memberikan kehidupan;
Kaulah Roti yang benar membuat jiwaku segar, Haleluya!Mzm 104:27-23Mzm 136:25
Mzm 145:15-16
Yak 1:17
Yoh 6:32-58
Ibr 9:11-14
1 Ptr 1:18-19
1 Yoh 1:7
Play - Dengarlah Kata Yesus [KJ.153]
1. Dengarlah kata Yesus, "Akulah Roti hidup.
Barangsiapa datang kepadaKu tidak akan lapar lagi."
Yoh 6:32-58
2. Dengarlah kata Yesus, "Kuberikan air hidup.
Barang-siapa datang kepadaKu tidak akan haus lagi."Yoh 4:14
Yoh 7:37
Play - Hai Berdandanlah, Jiwaku [KJ.313]
1. Hai berdandanlah, jiwaku, tampil dari g'lap dosamu,
masuk di terang ceria, bersemaraklah mulia.
Kini kau diundang Tuhan turut dalam perjamuan.
Maharaja alam raya ingin dikau bersamaNya.
Why 19:9
2. O betapa kurindukan kebajikanMu, ya Tuhan;
air mataku tercurah mendambakan roti sorga;
aku haus 'kan minuman dari Raja kehidupan.
Dalam makan-minum itu 'ku bersatu dengan Kristus.
Yoh 6:32-58
Why 2:17
Yoh 7:37-39
Why 22:17
1 Kor 10:16-17
1 Kor 11:23-26
3. Tapi 'ku gentar mengingat akan keajaiban hikmat
yang mengisi perjamuan oleh kehadiran Tuhan,
hingga sungguh kuindahkan Tubuh Kristus yang
kumakan: tak terduga, ya Tuhanku, kebesaran kuasaMu.
1 Kor 11:28-29
4. Akal budi takkan mampu menguraikan mujizatMu:
walau orangnya ribuan, namun roti tidak kurang.
Roti itu tubuh Kristus, anggur itu darah Kristus.
O misteri kehadiran! Roh Kudus yang mengartikan.
Mrk 6:35-44
Yoh 6:1-13
Mrk 14:22-25
5. Yesus, Surya kehidupan Sumber suka umat Tuhan,
Dasar keberadaanku, Sinar penerang jiwaku, perkenankanlah
hambaMu layak makan di mejaMu, yang bagiku kes'lamatan
dan bagiMu kemuliaan.
Mal 4:2
Yoh 8:12
6. Tuhan, Kautinggalkan sorga kar'na kasihMu sempurna
dan tubuhMu Kaurelakan disalibkan, dimakamkan,
pun darahMu tanpa pamrih Kaucurahkan bagi kami,
agar kami dikenyangkan dan kasihMu dikenangkan.
Gal 2:20
Ef 5:2, 25
Ibr 12:2
7. Yesus Roti kehidupan, aku mohon pertolongan agar
jangan sia-sia santapanMu kuterima, tapi makin
kuhayati cinta kasih yang Kaubagi hingga nanti
'ku dijamu oleh Dikau di sorgaMu.Why 19:9
Play - Kota Sion, Kota Allah [KJ.262]
(
Glorious Things of Thee are Spoken
)
1. Kota Sion, kota Allah, puri agung dan tenar,
kau dipilih tempat tinggal oleh Yang Maha Besar.
Kau berdiri atas Cadas yang abadi dan teguh,
Tiada tertembus musuhmu tembok kes'lamatanmu.
Mzm 48
Mzm 78:13
Mzm 87
Mzm 122
Mzm 132:13
Yes 25:6-8
Yes 33:20-21
Yes 60:14
Yl 3:17
Why 3:12
Yes 28:16
Mat 16:18
2. Putera serta putrimu cukup akan air sejuk.
Yang bersumber pada kasih, pantang takut dan keluh.
Siapa akan haus lagi, bila ada air sedap?
Rahmat, seperti Sumbernya tak henti, akan tetap.
Yeh 47:1-12
Why 7:17
Why 21:6
Why 22:1-2
Why 22:17
3. Tiap rumah terselubung oleh awan yang pekat.
Ada api menerangi Allah pun tetap dekat.
B'ri naungan pada siang, b'ri terang dalam gelap;
Manna pun dib'ri makanan atas doa yang tetap.
Bil 14:14
Kel 13:21-22
Kel 16:15
Yoh 6:32-58
Why 2:17
4. Yesus, bila k'lak pun aku jadi warga kotaMu,
walau dunia menekanku, 'ku kupuji namaMu.
Kebesaran anak dunia akan hilang dan lenyap.
Hanya harta warga Sion dan sukanya yang tetap.Mzm 87:6
Flp 3:20
Ibr 12:23
1 Yoh 2:16-17
Play - O Hari Istirahat [KJ.20]
(
O Day of Rest and Gladness
)
1. O Hari Istirahat, ceria dan cerah, pelipur hati hasrat,
o hari mulia! Bernyanyilah semua bersatu menyembah:
"Kudus, kudus, kuduslah" kepada Yang Esa.
Yes 6:2-3
Why 4:6-8
2. Padamu, Hari Ahad, terciptalah terang
dan Kristus, Jurus'lamat, t'lah bangkit dan menang;
padamu pun terjadi Roh Kudus diberi:
sempurna tiga kali terangmu berseri.
Kej 1:3
Mrk 16:2
3. O Hari perteduhan di badai dunia,
bak taman penghiburan kausambut yang lelah,
bak sungai kau segarkan semangat yang gersang,
bak Nebo kau tempatnya melihat Kanaan.
Ul 32:48-52
4. Pun Hari Minggu ini panggilan terdengar
dan umat menghadiri kumpulan yang besar,
di mana Firma Tuhan menyuar yang gelap;
terhidang roti sorga dan air alhayat.
Yes 55:1
Mat 11:28
2 Ptr 1:19
Yoh 6:32-58
Why 22:17
5. Sentosa Hari Tuhan membimbing umatNya
menuju perhentian, tempat sejahtera.
Terpuji Allah Bapa dan Putra TunggalNya
Dan Roh Pengantar Sabda, - Ketiga yang Esa !Ibr 4:9-10
Why 7:17
Play - Pujilah Tuhan, Muliakan Dia [KJ.315]
1. Pujilah Tuhan, muliakan Dia yang telah menjamu kita:
Tubuh kudusNya sudah dipecahkan dan darahNya dicurahkan.
Tuhan, kasihanilah! Tuhan, Kau menjadi insan dilahirkan
oleh Maria, tubuhMu, darahMu kes'lamatan umatMu.
Tuhan, kasihanilah!
Mrk 14:22-25
1 Kor 11:23-26
Mrk 10:47-48
Gal 4:4
2. Tubuh kudusNya mati disalibkan; kita hidup kar'na Dia.
Dialah Roti kurnia sorgawi, Dia kita peringati, Tuhan,
kasihanilah! Tuhan, Kauberi darahMu yang menghapus
dosa umatMu; olehMu nyatalah kasih Allah yang baka.
Tuhan, kasihanilah!
Mat 20:28
Yoh 6:32-58
Rm 5:8-10
Ibr 9:11-14
1 Ptr 1:18-19
1 Yoh 1:7
2 Tim 2:11
1 Yoh 4:9
3. Allah kiranya memberkati kita, hingga kita ikut Dia,
sungguh terpadu dalam kasih Tuhan, satu oleh Perjamuan.
Tuhan, kasihanilah! Tuhan, jangan Roh KudusMu
Meninggalkan kami, umatMu. B'rikanlah slamanya
Damai sejahtera. Tuhan, kasihanilah!Mzm 51:13
Bil 6:24-26
Rm 15:33
Flp 4:7
Play - Selama Bumi Didiami [KJ.298]
1. Selama bumi didiami, berbunga t'rus, berbuah baik,
Engkau, ya Allah, Bapa kami; sembah syukur padaMu naik!
Kej 8:22
Im 26:4-5
Mzm 65:10-14
Mzm 67:7-8
2. Selama orang berbahasa dan bangsa-bangsa bertemu,
sabda kasihMu berkuasa dan nama Yesus disebut.
1 Kor 12:12-13
Gal 3:27-28
3. Burung di langit Kausuapi, bunga di ladang berseri;
tak usah kami pun kuatir: seluruh hidup Kauberi.
Mzm 147:9
Mat 6:25-34
4. Kaulah Terang dan Hidup kami; padaMu maut menyerah.
Kristuslah Roti yang sorgawi dan kami jadi TubuhNya.
Yoh 1:9
Yoh 8:12
2 Tim 1:10
Why 1:18
Yoh 6:32-58
Rm 12:5
5. Patut sujud segala mahluk yang hidup dari tanganMu;
ya Bapa, oleh hadiratMu harapan anakMu teguh.Mzm 104:27-28
Mzm 145:15-16
Yes 45:23
Why 4:11
Play - T'rang Bintang Fajar Berseri [KJ.139]
Mzm 45; Kdg. Agung
1. T'rang Bintang Fajar berseri, cerminan sorga memberi karunia, kebenaran.
Ya Anak Daud, Rajaku, Engkau Pengantin umatMu; hatiku Kau besarkan!
Mahamurah dan mulia, Kau sedia melimpahkan sukacita pengharapan.
2 Ptr 1:19
Why 22:16-17
Ef 5:25-27
2. Engkaulah mutiaraku, Putra mahkota BapaMu, Pangeran Mahamulia!
Kau bunga bakung hatiku; betapa harum InjilMu, lipuran yang sempurna!
Hosiana! Kau dandanan dan santapan yang sorgawi: Kau sertaku tiap hari!
Mat 13:44-46
Kid 2:1
Yoh 6:32-58
3. Pancarkanlah di batinku cahaya sinar kasihMu, Permata yang abadi!
Ya Pokok-anggur yang benar, buatlah rantingMu segar berbuah yang sejati!
Kaulah Nyala pengasihan, kebajikan dalam hati: rindu lama Kauobati!
Yoh 15:1-8
4. WajahMu mencerminkan t'rus pribadi Allah yang kudus penuh kemurahanNya.
Ya Yesus, b'rilah sabdaMu dan Roh KudusMu yang teguh sertaku selamanya!
Lihat, ingat akan daku dan Kauhapus air mataku: t'rima aku di mejaMu!
Yoh 1:14
2 Kor 4:6
Yes 25:8
Why 7:17
Why 21:4
5. Ya Bapa mahamulia, sebelum ada dunia telah Kaupilih aku.
Di dalam Putra TunggalMu Kau menerima diriku: padaNya 'ku terpadu.
Haleluya! Hidup sorga yang sempurna diberiNya: sukacita tak terhingga!
Ef 1:4
Gal 4:4-6
6. Pujianmu, hai dunia, dengan musik iringilah demi PerjamuanNya!
Muliakanlah Sang Mempelai di singgasana yang permai; bersuka, hai umatNya!
Nyanyi, tari bergiliran, bergembira puji Tuhan, Maharaja Keagungan!
Why 19:6-9
7. Alangkah riang hatiku, sebab 'ku jadi milikMu, ya Alfa dan Omega!
Yang Awal dan Yang Akhir Kau dan Pohon Hidup di firdaus, Engkau harapan g'reja!
Amin, amin, Kurindukan Dikau, Tuhan; 'ku berkata: oleh Rohmu:"Maranata!"Why 1:8, 17
Why 22:13
Kej 2:9
Why 2:7
1 Kor 16:22
Why 22:20
Play - Tuhan, Pecahkanlah Roti Hayat [KJ.464]
(
Break Thou the Bread of Life
)
1. Tuhan, pecahkanlah roti hayat, bagai di tasik dulu Kaubuat.
Kau kerinduanku, ya Tuhanku, Dikau kucari dalam sabdaMu.
Yoh 6:1-13
2. O, kebenaranMu berkatilah seperti roti di Galilea,
hingga merdekalah nuraniku dan aku hidup damai dalamMu.
3. Kau Roti Hidupku, Firman kudus; ajar 'ku makan roti itu t'rus.
Kau kes'lamatanku dan hidupku; b'ri kucintai kebenaranMu.
Ul 8:3
Mat 4:4
Yoh 6:32-58
Yoh 6:68
4. Utuslah Roh Kudus kepadaku, agar terbuka mata hatiku,
hingga jelas benar ajaranMu dan Kau kurangkul dalam sabdaMu.Play - Tuntun Aku, Tuhan Allah [KJ.412]
(
Guide Me, O Thou Great Jehovah
)
1. Tuntun aku, Tuhan Allah, lewat gurun dunia.
Kau perkasa dan setia; bimbing aku yang lemah.
Roti sorga, Roti sorga, puaskanlah jiwaku,
puaskanlah jiwaku.
Mzm 73:23-24
Mzm 78
Mzm 106
Mzm 136
Kel 16
Yoh 6:32-58
Why 2:17
2. Buka sumber Air Hidup, penyembuhan jiwaku,
dan berjalanlah di muka dengan tiang awanMu.
Jurus'lamat, Jurus'lamat, Kau Perisai hidupku,
Kau Perisai hidupku.
Kel 17:6
Kel 13:21-22
Mzm 105:39-41
3. Pada batas Sungai Yordan hapuskanlah takutku.
Ya Penumpas kuasa maut, tuntun aku sertaMu.
Pujianku, pujianku bagiMu selamanya, bagiMu selamanya.Yos 3
2 Raj 2:6-12
Mzm 42:7-12
Mzm 114
1 Kor 15:54-56
2 Tim 1:10
Why 1:18
Play - Yesus Saja Kawanku Musafir [KJ.421]
1. Yesus saja Kawanku musafir, dengan Yesus jalanku senang.
Jalan dan tujuan dalam Dia. Hati dan hidupku pun tenang,
Hati dan hidupku pun tenang.
2. Di jalanku menempuh lautan, melintasi gunung dan lembah,
Jika bukan Dia memanduku, tak kucapai rumahNya baka,
tak kucapai rumahNya baka.
3. Harapanku di kala 'ku bangun, Penjagaku jika 'ku rebah,
Penasihat pada persimpangan, Penghiburku jika 'ku lelah,
Penghiburku jika 'ku lelah.
4. Yesuslah tetap tempat 'ku mampir, Dia roti, air yang sejuk.
Berserah kepada pengasihNya badan dan jiwaku 'kan teduh,
Badan da jiwaku 'kan teduh.
Yoh 6:32-58
Yoh 7:37
5. Hingga malam hidup akan turun, 'ku dipanggil ke rumah baka,
dengan Dia masuk dalam Damai, jadi tamu tidak semengga,
jadi tamu tidak semengga.Mzm 23-6 Play
Philippians 2:8
- Dalam Kota Raja Daud [KJ.113]
1. Dalam kota raja Daud ada kandang yang rendah.
Di palungan dibaringkan Bayi mungil yang lemah.
Yesus Kristus namaNya dan Maria bundaNya
Luk 2:11-12
2. Ia turun dari sorga, Tuhan alam semesta.
Dan palungan dalam kandang tempat tidur bagiNya.
Ia hidup beserta orang hina dan rendah.
Flp 2:6-8
3. Waktu Ia kanak-kanak, Ia patuh dan benar;
menghormati orang tua Ia tumbuh dan besar.
Anak-anak, marilah mengikuti contohNya!
Luk 2:51
4. Tak berbeda dari kita, dari aku dan engkau,
tawa riang dan tangisan semuanya Ia tahu.
Suka duka dunia dirasakan olehNya.
Ibr 4:15
5. Nanti kita pun melihat Anak ini yang lemah
jadi Jurus'lamat kita, Raja sorga mulia.
Kita pun dipimpinNya masuk sorga s'lamanya.
1 Tes 4:16-17
6. Bukan dalam kandang hina kita lihat kuasaNYa,
tapi k'lak di dalam sorga dengan Allah, BapaNya.
Nanti kita menyembah di keliling takhtaNya.1 Kor 13:12
Mat 16:27
Why 1:7
Why 22:4
Play - Dari Terbitnya Surya T'rang [KJ.137]
1. Dari terbitnya surya t'rang sampai dibarat terbenam
Sang Kristus dimuliakanlah, yang dilahirkan Maria.
Mzm 113:3
Mal 1:11
2. Maha Pencipta dunia menjadi hamba terendah
dan menebus manusia dari bencana dosanya.
Flp 2:6-8
3. T'lah lahir Sang Imanuel yang diwartakan Gabriel;
Yohanes mengelukanNya dalam kandungan bundanya.
Mat 1:32Luk 1:26-38
Luk 1:41, 44
4. Walaupun Raja semesta, palungan tak ditolakNya;
Yang menghidupi burung pun, kini menyusu tersenyum.
Mzm 147:9
Luk 2:7
5. Biduan sorga mulia memuji Allah, BapaNya,
dan kaum gembala mendengar tentang Gembala yang Besar.
Luk 2:8-14
6. Orang Majusi dari jauh melihat bintang Putra Daud,
pergi memandang T'rang Baka, mempersembahkan hartanya.
Mat 2:1-11
7. Herodes, kau mengapakah cemas menyambut datangNya
yang sungguh tidak akan mau berkuasa seperti engkau?
Mat 2:3
8. Ratapan ibu terdengar di pembunuhan yang besar
oleh Herodes yang kejam terhadap tunas Betlehem.
Yer 31:15
Mat 2:16-18
9. Para sarjana Alkitab menguji Dia yang berhak
bermukim s'lama-lamanya di dalam rumah BapaNya.
Luk 2:46-49
10. Berdiri, putih cemerlang, Sang Anakdomba di Yordan:
pertanda kerelaanNya menghapus dosa dunia.
Mrk 1:9-11
Yoh 1:29
11. Air jadi anggur yang terbaik mukjizat kuasaNya ajaib:
yang kosong dipenuhiNya dengan berkat karunia!Yoh 2:1-11
Play - Gita Sorga Bergema [KJ.99]
(
Hark! The Herald Angels Sing
)
1. Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!
Damai dan sejahtera turun dalam dunia."
Bangsa-bangsa, bangkitlah dan bersoraklah serta,
Permaklumkan Kabar Baik; Lahir Kristus, T'rang ajaib!
Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!"
Luk 2:14
Ef 2:17
2. Yang di sorga disembah Kristus, Raja yang baka,
lahir dalam dunia dan Maria bundaNya.
Dalam daging dikenal Firman Allah yang kekal;
dalam Anak yang kecil nyatalah Imanuel!
Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!"
Flp 2:6-11
Yoh 1:14
Yes 7:14
Mat 1:23
3. Raja Damai yang besar, Suraya Hidup yang benar,
menyembuhkan dunia di naungan sayapNya,
tak memandang diriNya, bahkan maut dit'rimaNya,
lahir untuk memberi hidup baru abadi!
Gita sorga bergema, "Lahir Raja mulia!"Yes 9:5
Mal 4:2
Luk 1:78-79
Yoh 1:9
Play - Golgota, Tempat Tuhanku Disalib [KJ.177]
1. Golgota, tempat Tuhanku disalib dan dicela,
agar dunia damai pula dengan Allah, Khaliknya.
Dari sanalah mengalir sungai kasih kurnia
Bagi orang berdosa, yang memandang Golgota.
Mrk 15:22-24
2 Kor 5:18-19
1 Yoh 2:2
Yeh 47:1-12
2. O samud'ra kasih Allah: bagi isis dunia
diberiNya Putra Tunggal, agar kita s'lamatlah!
Yesus, Jalan, Kebenaran, Sumber Hidup yang baka,
t'lah berkurban bagi kita pada salib Golgota.
Yoh 3:16
Yoh 14:6
3. Mari kita muliakan cinta kasih Penebus:
dosa kita Dia hapus dengan darah yang kudus.
Ia taat sampai mati pada salib Golgota.
Kita hidup oleh Dia: Puji Tuhan s'lamanya!Ibr 9:11-14
Flp 2:8
Ef 2:1-10
1 Ptr 2:22-24
Play - Hai Mari Berhimpun [KJ.109]
(
Adeste fideles /
O Come, All Ye Faithful
)
1. Hai mari, berhimpun dan bersukaria!
Hai mari semua ke Betlehem!
Lihat yang lahir, Raja Balasorga!
Sembah dan puji Dia, sembah dan puji Dia,
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
Yes 30:29
Yes 60:1-5
Luk 2:15
2. Terang yang ilahi, Allah yang sejati,
t'lah turun menjadi manusia.
Allah sendiri dalam rupa insan!
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
Yoh 1:9, 14
Yoh 8:12
2 Kor 4:6
Flp 2:6-8
3. Gembala dipanggil dari padang raya
menuju palunganNya yang rendah.
Kita pun turut bergegas ke sana!
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
Luk 2:8-12
4. Melihat bintangNya, datang orang Majus
menghantar emas, kemenyan dan mur.
Marilah kita persembahkan hati.
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
Mzm 72:15
Mat 2:1-11
5. Cahaya abadi dari Allah Bapa
kentara berwujud di dunia:
Anak ilahi berbalutkan lampin.
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
Yoh 1:9
Luk 2:7, 12
6. Demi kita ini Ia sudah lahir.
Peluk Dia dalam iman teguh:
Cinta kasihNya patut kita balas
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
7. Hai para malaikat, angkatlah suaramu,
biduan sorgawi, bernyanyilah!
Muliakanlah Allah, Bapa dalam sorga!
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
Luk 2:14
8. Ya Tuhan yang lahir pada hari ini,
ya Yesus, terpujilah namaMu!
Firman abadi yang menjadi daging!
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!Yoh 1:14
Play - Jauh dari Sorga Datangku' [KJ.98]
(
From Heaven Above to Earth I Come /
Vom Himmel hock da komm ich her
)
1. Jauh dari sorga datangku dengan berita bagimu,
begitu bagus dan megah: 'ku ingin menyanyikannya!
2. Seorang bayi lahirlah dari perawan Maria
dan Anak itu Kawanmu yang paling akrab dan teguh
3. Dialah Yesus Penebus, Sang Jurus'lamat yang kudus,
Penolong orang yang lemah, Penghapus dosa dunia.
4. Ia membawa bagimu bahagia sorga yang penuh,
supaya juga kaukenal rahasia hidup yang kekal.
5. Inilah tanda bagimu: di kandang kamu bertemu
Sang Bayi di palunganNya; Dialah raja semesta.
6. Dengan gembala marilah ke kandang domba yang rendah,
melihat kasih kurnia di dalam Putra mulia.
7. Dalam palungan lihatlah betapa manis tidurNya.
Siapa itu yang lembut? Itulah Yesus, Kawanku!
8. Selamat datang, Rajaku, yang turun dari takhtaMu.
Kau masuk dunia cemar; betapa kasihMu besar!
Flp 2:6-8
9. Pencipta alam semesta, Kau jadi insan yang rendah;
palungan domba dan lembu Kaubuat petiduranMu.
10. Andaikan muka dunia berlipat ganda luasnya
dengan permata pun penuh, tetap tak layak bagiMu.
11. Bukanlah sutra beledu perlambang kebesaranMu.
Di atas rumput yang kering KerajaanMu tercermin.
Mat 11:8
12. Sekarang aku mengerti teladan yang Engkau beri:
kuasa, harta dan benda bagiMu tiada artinya.
13. Temanku Yesus, marilah, hatiku persiapkanlah
menjadi kediamanMu sepanjang umur hidupku!
Ef 3:17
14. Selalu hatiku senang, seluruh jalanku terang
dan kidung sukacita, ya Yesus, hanya bagiMu!
15. Muliakanlah Allah, pujilah Yang memberikan PuteraNya!
Salam sorgawi menggema di Tahun Baru yang cerah.Play - Jurus'lamat, Datanglah [KJ.82]
1. Jurus'lamat, datanglah, Allah da Manusia,
biar dunia terkelu kar'na kelahiranMu.
2. Roh dan Firman yang kudus menghadirkan wujudMu:
Allah mahamulia dalam rupa yang rendah!
Mat 1:20
Luk 1:35
Yoh 1:14
Flp 2:6-8
3. Anak dara bundaMu: Kau manusia penuh,
Kediaman Roh Kudus; dosa kami Kautebus.
Yes 61:1
Luk 4:18
4. Surya Pagi yang permai, Kau bagaikan mempelai
tampil dari kemahMu; jalan raya Kautempuh!
Mal 4:2
Luk 1:78-79
Yoh 1:9
Mzm 19:5-7
5. Dari rumah BapaMu langkah-langkahMu teguh
masuk alam maut seram, pulang naik ke takhta t'rang.
Flp 2:8-9
6. Citra Allah yang kekal, dalam daging Kau menang,
agar kami yang lemah Kaukuatkan s'lamanya.
Kol 1:15, 22
7. PalunganMu berseri: waktu malam Kauberi
sinar kasih yang terang, pengharapan dan iman.
1 Kor 13:13
8. Dimuliakanlah terus Bapa, Putra, Roh Kudus:
damai dan sejahtera memenuhi dunia!Play - Kau, Yesus, Raja Mahakaya [KJ.297]
1. Kau, Yesus, Raja Mahakaya, kau jadi miskin bagiku.
TakhtaMulah palungan saja, kandang rendah istanaMu.
Kau, Yesus, Raja Mahakaya, kau jadi miskin bagiku.
Flp 2:6-8
2 Kor 8:9
Luk 2:7, 12
2. Kau, Tuhan, Allah Mahamulia, Kau jadi insan bagiku.
Yang Kautebus di dalam dunia hidup kekal bersamamu.
Kau, Tuhan, Allah Mahamulia, Kau jadi insan bagiku.
Yoh 1:14
Yoh 12:32
Yoh 14:2-3
Yoh 17:24
Rm 6:8
1 Tes 4:17
2 Tim 2:11
3. Kau, Surya Kasih Mahatinggi, Kau, Jurus'lamat, kusembah
Imanuel, hatiku ini buatlah suci berserah. Kau, Surya Kasih
Maha tinggi, Kau, Jurus'lamat, kusembah.
Mal 4:2
Yoh 8:12
Yes 7:14
Mat 1:23
Play - Kita, Anak Adam [KJ.156]
1. Kita, anak Adam, insan bercela, lahir dalam dosa dan akibatnya,
kita kehilangan bahagia firdaus dan menjadi takluk pada kuasa maut.
Mzm 51:4-7
Kej 3:23-24
Rm 5:12, 17
2. Kyrie, eleison, Khriste, eleison, Kyrie, eleison!
Tuhan, kasihanilah! Kristus, kasihilah! Tuhan, kasihanilah!
3. Walau berusaha sampai berlelah, tidaklah menolong kita yang lemah,
hanya Tuhan Allah yang Mahakurnia, yang dalam kasihNya mengutus PutraNya.
Ef 2:8-9
4. Kyrie, eleison, Khriste, eleison, Kyrie, eleison!
Tuhan, kasihanilah! Kristus, kasihilah! Tuhan, kasihanilah!5. Andaikata Kristus tidak menjelma dalam rupa hamba, masuk dunia,
jika bukan Dia menjadi Penebus, maka kita insan binasalah terus.
Flp 2:6-8
6. Kyrie, eleison, Khriste, eleison, Kyrie, eleison!
Tuhan, kasihanilah! Kristus, kasihilah! Tuhan, kasihanilah!
7. Sungguh, kasih Allah sangatlah besar, nyata bagi kita yang t'lah mendengar
bahwa PuteraNya di salib Golgota menghapuskan dosa seluruh dunia.
Yoh 3:16
8. Kyrie, eleison, Khriste, eleison, Kyrie, eleison!
Tuhan, kasihanilah! Kristus, kasihilah! Tuhan, kasihanilah!
9. KepadaMu, Kristus, puji s'lamanya: kau telah disalib bagi dunia,
Kau kekal bertakhta bersama BapaMu; t'rima kami ini di KerajaanMu!
Why 5:12
Mrk 16:19
Luk 23:42
10. Kyrie, eleison, Khriste, eleison, Kyrie, eleison!
Tuhan, kasihanilah! Kristus, kasihilah! Tuhan, kasihanilah!Play - Kusongsong Bagaimana [KJ.85]
1. Kusongsong bagaimana, ya Yesus, datangMu?
Engkau Terang buana, Kau Surya hidupku!
Kiranya Kau sendiri Penyuluh jalanku,
Supaya kuyakini tujuan janjiMu.
Mal 4:2
Luk 1:78-79
Yoh 1:9
Yoh 8:12
2. Kaum Sion menaburkan kembang di JalanMu;
'ku ikut mengelukan Dikau di hatiku.
Kunyanyi Hosiana, ya Raja, tolonglah!
PadaMulah kiranya hambaMu berserah.
Mrk 11:8-10
3. Betapa Kau berkorban hendak menghiburku
di kala 'ku di jurang sengsara kemelut.
Kau datang, Jurus'lamat dengan sejahtera:
Keluh-kesahku tamat dan hatiku cerah.
4. Di saat 'ku terpasung, Kau membebaskanku;
segala aib dan malu terhapus olehMu.
Padaku Kautambahi mahkota mulia,
Bahagia abadi, pusaka yang baka!
Rm 5:8-10
Rm 6:12-23
1 Ptr 5:4
5. Sebabnya Kautinggalkan takhtaMu yang megah,
kasihMulah belaka terhadap dunia.
Kau rela menderita sengsara dan cela,
Segala dukacita dengan manusia.
Flp 2:6-8
1 Yoh 4:10
6. Hai insan yang berduka, tabahkan hatimu,
dan pandanglah ke muka. Hai kamu yang lesu:
telah di ambang pintu Penolong mulia;
dengan harapan itu jiwamu pun lega.
Yes 61:1-3
Yak 5:8-9
7. Tak usah cari jalan, tak usah berlelah,
bersusah siang-malam mengatur datangNya.
Sengaja Ia datang melipur laramu,
Menaruh kasih sayang, membuka belenggu.
8. Kendati hutang dosa membuatmu gentar,
padaNya kau sentosa, anug'rahNya besar!
Bagimu Ia datang menjadi Penebus;
Sejaht'ra kerajaan warisanmu terus!
Yak 2:5
9. Tak lagi menakutkan kuasa yang gelap:
semua lawan Tuhan menghilang serempak.
Seg'ra Rajamu datang penuh karunia
Membawa kemenangan selama-lamanya!
10. Yang datang menghakimi seisi dunia,
rahmani dan rahimi membela umatNya.
Ya datang, Matahari, sinari umatMu;
PadaMu kami cari bahagia penuh.Kis 10:42
Mal 4:2
Luk 1:78-79
Yoh 1:9
Yoh 8:12
Play - Lahir Putera Mulia [KJ.132]
(
Puer nobis nascitur /
Unto Us a Boy Is Born
)
1. Lahir Putra mulia, Raja bala sorga; Tuhan dalam
dunia kena sengsara juga, kena sengsara juga.
Yes 9:6
2. Sorga ditinggalkanNya, walau Ia Tuhan;
kandang domba rumahNya dan ranjangNya palungan,
dan ranjangNya palungan.
Flp 2:6-8
Luk 2:7, 12
3. Sang Herodes menggeram kar'na iri hati,
menggeledah Betlehem, dan banyak anak mati,
dan banyak anak mati.
Mat 2:16-18
4. Lahir dari Maria Putera Ilahi
yang menuntun umatNya ke damai yang abadi,
ke damai yang abadi.
Why 7:17
5. Mari kita bersyukur nyanyilah semua,
kumandangkanlah mazmur memuji nama Tuhan,
memuji nama Tuhan.Play - Mari, Lihatlah Semua [KJ.114]
1. Mari, lihatlah semua tanda kasih Allahmu;
lihatlah harapan dunia dalam Bayi yang kudus!
Firman, namun tanpa kata, Tuan, namun tanpa hak,
Raja, namun tanpa takhta, Nur di malam yang gelap.
Lihat Dia, Yang Mulia, tidak diberi tempat.
Yoh 1:14
Flp 2:6-8
Yoh 1:5
Luk 2:7
2. Lihat Dia dalam lampin, bersahaja dan lemah
Yang menunggang sayap angin dan di sorga disembah.
Lihat Bayi ditidurkan, tidak sadar harkatNya,
Yang di sorga diluhurkan: Hikmat Allah yang baka!
Lihat Tuhan di palungan: Yang memangku semesta.
Luk 2:7, 12
Mzm 104:3
Flp 2:6
Ams 8:22-31
3. Bayi Yesus, ya Tuhanku dalam rupa yang lemah,
b'rilah daku itikadMu, b'rilah hati yang rendah.
Buat aku asuhanMu, suci oleh kurbanMu,
Bebas oleh tanggunganMu, Buat aku jadi baru,
Hidup oleh matiMu!Ibr 10:10, 14
2 Kor 8:9
1 Tes 5:10
Play - Mungkinkah Aku pun Serta [KJ.31a]
1. Mungkinkah aku pun serta tertolong oleh darahNya?
Akulah pangkal siksaNya, yang menyebabkan matiNya.
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku!
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku! - Mungkinkah Aku pun Serta [KJ.31b]
1. Mungkinkah aku pun serta tertolong oleh darahNya?
Akulah pangkal siksaNya, yang menyebabkan matiNya.
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku!
Agung benar, ya Tuhanku: Engkau tersiksa gantiku!
Rm 7:24-25
Mrk 15:15
Flp 2:6-8
2. Para malak sekalipun tiada dapat mengerti
apa sebabnya Yang Kudus menanggung siksa yang keji.
KasihNyalah alasannya menanggung dosa dunia.
1 Ptr 1:12
1 Yoh 4:9-10
3. DitinggalkanNya takhtaNya dan masuk kedunia yang cemar;
ditinggalkanNya kuasaNya, terdorong kasih yang besar
dan aku pun tertolonglah terpilih jadi milikNya.
Ef 2:4-5
Yes 43:1
Rm 14:8
4. Jiwaku lama menjerit, dipasung dosa yang seram.
SuryaMu bagiku terbit; penjaraku pun benderang.
Terbukalah pasunganku ; 'ku bangkit dan mengikutMu.
Rm 6:12-23
Rm 7:13-26
Yes 42:7
5. Di dalam Yesus Penebus hukuman dosa hilanglah.
Kudapat hidup yang kudus, jubahku kebenaranNya;
'ku mendekat ke takhtaMu hendak terima tajukku.Yes 53:5
Why 7:14
1 Ptr 5:4
- Pataka Raja MajuLah [KJ.171]
1. Pataka Raja majulah, Salib menjulang cemerlang:
tergantung Khalik semesta di dalam rupa mahlukNya.
Mrk 15:22-26
Flp 2:6-8
2. Di salib itu lihatlah terpaku Kurban mulia;
tanganNya direntangkanNya demi berkat anugerah.
3. Ditikam tombak yang kejam, mengucur dari lambungNya
campuran air-darahNya membasuh dosa manusia.
Yoh 19:34
4. Nubuat Mazmur Daud genap: "Hai bangsa-bangsa dunia,
akui Tuhan Rajamu; sebatang kayu takhtaNya."
Mzm 96:10
5. O pohon elok dan megah, berhias merah mulia,
terpilih agar dahanmu, menjamah tubuh Rajaku.
6. Ditimbang pada cabangmu Tebusan bagi dunia:
tawanan maut bebaslah, terangkat di neracamu.
7. Harumlah damar kayumu, aroma madu kalahlah;
penuh berkatlah Buahmu, o pohon hayat yang megah!2 Kor 2:16
Kej 2:9
Why 2:7
8. Salam, mezbah dan Kurbannya, sebab sengsara mulia:
Yang Hidup memasuki maut; terbitlah hidup abadi.
9. O salib, kau harapanku di waktu 'ku memanggulmu:
limpahkanlah karunia dan dosaku tutuplah.
10. Tritunggal Allah, t'rimalah syukur seluruh mahlukMu!
Yang Kaus'lamatkan pimpinlah kekal selama-lamanya.Play - Pengikut Kristus, Nyanyilah [KJ.284]
1. Pengikut Kristus, nyanyilah, berdendang dan menari,
terhibur oleh kurnia bersatu dalam kasih: Terang Ilahi
berseri, yang dari sorga diberi; harganya paling mahal.
2. Si jahat dan kuasa maut membuatku binasa. 'Ku lahir
dalam kemelut, tersiksa oleh dosa. Semakin aku terjerat:
celaka aku yang sesat, dirasuk kejahatan.
Mzm 51:6-7
2 Tim 2:26
3. Percuma perbuatanku, niatku sudah salah; durhaka keinginanku,
melawan hukum Allah. Berputus asa dan cemas di pintu maut
terhempas, 'ku harus ke neraka!
Rm 7:13-26
Gal 3:1-14
Ef 2:8-9
Tit 3:5
4. Allahku pun terharulah melihatku melarat; Ia mengingat rahmatNya
dan ingin 'ku selamat; berpaling Ia padaku dengan anugerah penuh,
berkurban yang termahal.
Mzm 98:3
2 Tim 1:9
Rm 8:32
1 Kor 6:20
5. SabdaNya pada putraNya: "T'lah tiba zaman rahmat; pergilah Kau
ke dunia, s'lamatkan yang melarat. Supaya dosa tak tetap, kuasa maut
pun lenyap, berilah hidup baru!"
Yes 60:1-2
Yoh 3:16
Gal 4:4-5
2 Tim 1:10
6. Sang Putra patuh segera dan datang kepadaku sebagai Anak Maria
menjadi sesamaku, mengambil rupa terendah dan oleh cara itulah
si Iblis Ia tangkap.
Mzm 40:8-9
Flp 2:5-8
Luk 10:18
Why 12:9
7. SabdaNya: "Dengan kasihKu hatimu kini tabah: diriKu ganti dirimu,
bagimu 'Ku berlaga; engkau dan Aku satulah di dunia dan selamanya;
tiada yang pisahkan."
1 Ptr 2:24
Rm 8:37-39
8. "Telah tercurah darahKu dan rela Aku mati demi keselamatanmu:
percaya dalam hati! Dengan perangai suciKu Kuhapus dosa-dosamu
dan kau beroleh rahmat."
Mrk 14:24
Yoh 15:13
Gal 2:20
Hab 2:4
Rm 1:16-17
Ibr 9:11-14
1 Yoh 1:7
9. "Kepada Bapa 'Ku pergi sesudah 'Ku berkurban dan kepadamu Kuberi
Roh Kudus penghiburan yang mengajarkan padamu segala makna sabdaKu
Di dalam kebenaran."
Yoh 14:28
Yoh 14:25-26
Yoh 16:13-14
10. "KaryaKu dan ajaranKu mestilah kauterapkan, sehingga dunia penuh
semarak Kerajaan; hartamu pertahankanlah terhadap dalih dunia.
Hayatilah sabdaKu."Kis 1:1
Mat 28:19-20
Why 3:11
Play - Sebelum Semua Jadi [KJ.136]
1. Sebelum semua jadi ada Firman Mulia;
Dia Alfa dan Omega, citra Allah BapaNya.
Dia itu Yang Pertama, pun Yang Akhir
Dialah selamanya dan abadi.
Ams 8:23
Yoh 1:1-2
Why 1:8
Why 22:13
2. Oleh Firman diciptakan yang mengisi semesta:
langit, bumi dan samud'ra beserta penghuninya.
Oleh Dia, untuk Dia terbentuk semuanya
selamanya dan abadi.
Kej 1:3-31
Mzm 33:6
Yoh 1:3
Ibr 1:2
Kol 1:16
3. Ia ambil rupa insan, rupa Adam yang fana,
menderita sampai mati menebus manusia,
agar kita tak binasa, tapi hidup olehNya
selamanya dan abadi.
Yoh 1:14
Flp 2:6-8
Yoh 3:16
4. Ia pun telah dikandung dar pada Roh Kudus
dan perawan terberkati melahirkan penebus.
Tampak wujud Jurus'lamat di wajahNya yang kudus
selamanya dan abadi.
Mat 1:20
Luk 1:35, 42
2 Kor 4:6
5. Puji, hai malaikat sorga, puji Raja semesta!
Penguasa duniawi, puji Allah Yang Esa!
Biarlah segala lidah mengagungkan Tuhannya
selamanya dan abadi.
Mzm 148
Luk 2:14
Flp 2:9-11
6. Janji pada masa lampau dalam Dia t'lah genap.
Dialah yang disyairkan di halaman Alkitab.
Sudah datang Jurus'lamat; puji syukur menggegap
selamanya dan abadi.
Mat 1:22-23
7. Maha Hakim orang mati, Raja orang hidup pun,
Kau di takhta Allah Bapa mengalahkan lawanMu.
Unsur jahat Kauenyahkan dalam penghakimanMu
selamanya dan abadi.
2 Kor 5:10
Why 20:11-15
Kis 2:33-35
8. Biar kami, tua-muda, umatMu, kecil-besar,
bersyukur memuji Dikau, Raja adil dan benar:
biar madah orang s'lamat silih-ganti terdengar
selamanya dan abadi.Mzm 148:12-13
Why 19:5
Why 15:2-4
9. KepadaMu, Yesus Kristus, dan kepada BapaMu
dan kepada Roh Penghibur layak diberi syukur,
puji, hormat dan kuasa dalam KerajaanMu
selamanya dan abadi.Play - Takhta Mulia di Tempat Baka [KJ.108]
(
Thou Didst Leave Thy Throne
)
1. Takhta mulia ditempat Kautinggalkan, ya Tuhanku.
Tapi tiadalah tempat yang lega menjelang kehadiranMu.
Hatiku, ya Tuhan Yesus, jadikanlah rumahMu.
Flp 2:6-8
Luk 2:7
Yoh 1:11
Ef 3:17
2. Langit bergetar, kidung terdengar menyebut kebesaranMu.
Tapi adakah yang lebih rendah daripada palunganMu.
Hatiku, ya Tuhan Yesus, jadikanlah rumahMu.
Luk 2:14
1 Kor 1:28-31
3. Oleh FirmanMu yang kekal teguh Kaubebaskan manusia.
Tapi hanyalah siksa dan cerca Kauterima di dunia.
SalibMu, ya Tuhan Yesus, tempat perlindunganku.
Ibr 12:2
4. Gita menggegap, bila Kau kelak datang lagi, ya Tuhanku.
SabdaMu benar akan terdengar, "Kuberi tempat bagimu."
Bersuka besar hatiku, ya Tuhan, menyambutMu.Yoh 14:2
Play - Ya Allah Yang Mahatinggi [KJ.246]
1. Ya Allah yang Mahatinggi, Kau Pencipta dunia ini;
kami juga Tuhan ciptakan, agar Dikau tetap dipuji.
Engkau Bapa yang memberkati tiap orang yang endah hati.
Tolonglah kami sekarang ini dan selamanya.
Why 4:11
1 Kor 8:6
2 Kor 1:3
Yak 1:17
Mat 5:3
2. Ya Allah yang Mahakasih, Engkau lahir di dunia ini;
Engkau mati di kayu salib; Engkau rela mengganti kami.
Dari kubur telah Kau bangkit; kuasa maut tiada lagi.
Pimpinlah kami sebab Engkaulah Jalan yang benar.
Gal 4:4
Ibr 12:2
Flp 2:6-8
1 Kor 15:54-56
Yoh 14:6
3. Ya Allah yang Mahasuci, Engkau turun ke dunia ini;
Kau menyala bagaikan api; memurnikan nurani kami,
Mengobarkan semangat kami agar kami menjadi b'rani.
Utuslah kami ke dunia ini dengan kuasaMu.Kis 2:1-4
Yes 6:7-8
Kis 2:17-18
1 Ptr 1:2
Ef 6:19
Yes 6:7-8
Kis 1:8
Play - Yang Dipuji Kaum Gembala [KJ.116]
1. Yang dipuji kaum gembala dan disambut malak Allah.
Yakni Raja Kemuliaan juga lahir bagimu.
Luk 2:20
Luk 2:14
2. Orang Majus juga datang dan membawa persembahan
bagi Raja Kemuliaan: mur, mas dan kemenyan.
3. Marilah bersukaria ikut malak dan Maria;
bagi Raja yang mulia angkat lagu yang merdu.
4. Kristus Raja, Allah kita yang menjadi manusia,
puji, hormat dan syukur.Yoh 1:14
Flp 2:6-8
Why 5:12
Play - Yesus T'lah Datang [KJ.138]
1. Yesus t'lah datang memb'ri sukacita;
Alfa, Omega dan Firman kekal. Allah sejati dan Maha Pencipta
Bagaimana manusia kita kenal! Sorga dan bumi, siarkan berita:
Yesus t'lah datang memb'ri sukacita!
Why 1:8
Yoh 1:14
Flp 2:6-8
Kol 1:19
Kol 2:9
2. Yesus t'lah datang! Terputus ikatan
yang dalam dosa dan maut menjerat! Rantai diganti dengan kelepasan
dari kungkungan kuasa gelap. Habislah duka, lenyap kecemasan:
Yesus t'lah datang! Terputus ikatan!
Mzm 107:10-16
Yes 42:7
Yes 61:1
Rm 6:12-23
3. Yesus t'lah datang dengan berkuasa;
Ia mendobrak penjara teguh! Benteng neraka pun porak poranda,
Jalan merdeka terbuka penuh! Sudahkah kini, hai Iblis, kaurasa?
Yesus t'lah datang dengan berkuasa!
Ibr 2:14-15
Why 9:12
4. Yesus t'lah datang, Pahlawan mulia;
puji kuasaNya, seg'nap mahlukNya! Juruselamatmu hanyalah Dia;
pintu hatimu bukakan seg'ra! Lihat, mahkotamu sudah sedia;
Yesus t'lah datang, Pahlawan mulia!2 Tim 4:8
1 Ptr 5:4
Why 2:10
Play - Yesus, Tuhan, Engkaulah Mesias [KJ.141]
1. Yesus, Tuhan, Engkaulah Mesias, diurapi dengan Roh Ilahi,
Kaulah Nabi, Imam, Raja kami, Putra Allah, sempurna dan Ikhlas.
Mrk 8:29
Luk 4:18
2. Kau setara dengan Allah Bapa, Takhta sorga Kekal Kaumiliki,
rela turun ke dunia ini, Kau menjadi rendah bagai hamba.
Flp 2:6-8
Mrk 10:45
3. Dalam Yordan Engkau dibaptiskan menggenapkan amanat BapaMu;
sampai mati setia dan patuh bagi kami Engkau disalibkan.
Mrk 1:9-11
4. Kau terima baptisan Yohanes. Agar kami selamat abadi,
terbenamlah Engkau bagi kami yang ke dalam tubuhMu dibaptis.
Rm 6:3-4
5. Dari maut Engkau dibangkitkan, mahaagung namaMu, ya Tuhan;
dalam Dikau kekal ditemukan hidup baru penuh kesucian.Flp 2:9-11
Yoh 3:16
Yoh 6:68
Play
Hymns
John 15:10
-
[Joh 15:10] Abide, O Dearest Jesus
Abide, O dearest Jesus,
Among us with Thy grace,
That Satan may not harm us,
Nor we to sin give place.Abide, O dear Redeemer,
Among us with Thy Word,
And thus now and hereafter
True peace and joy afford.Abide with heav’nly brightness
Among us, precious Light;
Thy truth direct, and keep us
From error’s gloomy night.Abide with richest blessings
Among us, bounteous Lord;
Let us in grace and wisdom
Grow daily through Thy Word.Abide with Thy protection
Among us, Lord, our Strength,
Lest world and Satan fell us
And overcome at length.Abide, O faithful Savior,
Among us with Thy love;
Grant steadfastness, and help us
To reach our home above.Play source: Cyberhymnal -
[Joh 15:10] He Whispers His Love To Me
’Tis so sweet just to know that along the way
Jesus walks by my side all the livelong day,
And He knows when the shadows begin to low’r,
And He whispers His love to me o’er and o’er.Refrain
He whispers His love to me,
He whispers His love to me;
Lest I should stray from Him away,
He whispers His love to me.When He scatters the gifts from His boundless store,
And His showers of blessing around me pour,
Lest I humble and grateful forget to be,
Jesus whispers His wonderful love to me.Refrain
When my heart is so tempted and sorely tried,
It is then that I know He is by my side,
And I know He will give me the victory,
As He whispers His wonderful love to me.Refrain
O His voice is so wondrously sweet to me!
There’s no music on earth has such melody;
There’s no joy that can come to the human heart
Like the joy that His love ever doth impart.Refrain
Play source: Cyberhymnal -
[Joh 15:10] His Love Can Never Fail
I do not ask to see the way
My feet will have to tread;
But only that my soul may feed
Upon the living Bread.
’Tis better far that I should walk
By faith close to His side;
I may not know the way I go,
But oh, I know my Guide.Refrain
His love can never fail,
His love can never fail,
My soul is satisfied to know
His love can never fail.And if my feet would go astray,
They cannot, for I know
That Jesus guides my falt’ring steps,
As joyfully I go.
And tho’ I may not see His face,
My faith is strong and clear,
That in each hour of sore distress
My Savior will be near.Refrain
I will not fear, tho’ darkness come
Abroad o’er all the land,
If I may only feel the touch
Of His own loving hand.
And tho’ I tremble when I think
How weak I am, and frail,
My soul is satisfied to know
His love can never fail.Refrain
Play source: Cyberhymnal -
[Joh 15:10] In Heavenly Love Abiding
In heavenly love abiding, no change my heart shall fear.
And safe in such confiding, for nothing changes here.
The storm may roar without me, my heart may low be laid,
But God is round about me, and can I be dismayed?Wherever He may guide me, no want shall turn me back.
My Shepherd is beside me, and nothing can I lack.
His wisdom ever waking, His sight is never dim.
He knows the way He’s taking, and I will walk with Him.Green pastures are before me, which yet I have not seen.
Bright skies will soon be over me, where darkest clouds have been.
My hope I cannot measure, my path to life is free.
My Savior has my treasure, and He will walk with me.Play source: Cyberhymnal
Philippians 2:8
-
[Phi 2:8] Behold A Little Child
Behold a little child, laid in a manger bed;
The wintry blasts blow wild around His infant head;
But who is this so lowly laid?
’Tis He by Whom the worlds were made.Alas! in what poor state the Son of God is seen;
Why did the Lord so great choose out a home so mean?
That we may learn from pride to flee,
And to follow His humility.Where Joseph plies his trade, lo, Jesus labors, too;
The hands that all things made an earthly craft pursue,
That weary men in Him may rest,
And faithful toil through Him be blessed.Among the doctors see the Boy so full of grace;
Say, wherefore taketh He the scholar’s lowly place?
That children all, with reverence meet,
May sit and learn at Jesus’ feet.Christ, once Thyself a boy, our childhood Guard and Guide;
Be Thou its Light and Joy, and still with us abide,
That Thy dear love, so great and free,
May draw us evermore to Thee.Play source: Cyberhymnal -
[Phi 2:8] Christ, Who Left His Home In Glory
Christ who left His home in glory,
And upon the cross was slain,
Now is ris’n! Oh, tell the story,
That the Savior lives again.Refrain
Hail Him! Hail Him!
Tell the story!
Hail! all hail!
Jesus lives forevermore.While the world in peace was sleeping,
Early on that Easter day,
Came the faithful women weeping,
But the stone was rolled away.Refrain
Christ, our loving Mediator,
Now with God for you and me
Intercedes, and our Creator
Hears and answers every plea.Refrain
Play source: Cyberhymnal -
[Phi 2:8] Throne For Calvary, A
O the wondrous story of a Savior’s love,
Coming from a throne to Calvary;
Leaving all the glories of that home above,
Died to save and set a lost world free.Refrain
O love divine, His love to prove,
Christ paid the debt for you and me;
All praise to His redeeming love,
He left a throne for Calvary.Thro’ God’s tender mercy and His boundless love,
Jesus left a throne for Calvary;
But he conquered death, and lives, and reigns above,
Now His blood atones for you and me.Refrain
O the precious knowledge of a Savior’s love,
And a peace the world cannot destroy;
While the blest assurance of a home above,
Fills the heart and soul with praise and joy.Refrain
Play source: Cyberhymnal